Berita

Rakerwil Kanwil Kemenag Jakarta 2018 Hadirkan Nuansa Baru

Kamis, 1 Maret 2018
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

 

Jakarta (Inmas) --- Ada nuansa baru yang tampak pada kegiatan Rapat Kerja Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta tahun 2018. Tak seperti kegiatan raker pada tahun sebelumnya, kegiatan yang bertema “Ikhlas Berintegritas, Wujudkan Pelayanan Publik Yang Unggul” ini terlihat lebih cair, santai,  dan berbasis digital.

Suasana penuh keakraban begitu terasa sejak kedatangan Menag Lukman Hakim Saifuddin ke kantor Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Selasa (27/02). Menag disambut dengan tabuhan marawis dan kesenian khas betawi palang pintu. Berikut salah satu pantun saat palang pintu.

 

Kalau bukan lantaran selampe,

 

Kagak aye cari sampe jalan kemiri.

 

Kalau bukan lantaran peresmian PTSP dan raker,

 

Kagak bakalan babeh menteri ke sini. 

 

Usai meresmikan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), Menag pun beranjak untuk menjadi narasumber Talkshow yang merupakan bagian dari rapat kerja. Talkshow bersama Menag pun berjalan dengan suasana cukup santai. “Saya rasa-rasanya kalau tidak ada agenda lain,  betah untuk melakukan talkshow ini. Karena dengan seperti ini, saya bisa menangkap esensi dan kebutuhan yang ada di Kanwil Jakarta,” ujar Menag.


 

“Pola Rakerwil kali ini, kita mengadopsi Rakernas yang dilaksanakan oleh Kemenag RI akhir Januari lalu. Dimana suasana yang dibangun adalah suasana yang santai, cair, tetapi amat mementingkan substansi,” tutur Kepala Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab. 

 

Salah satu bentuk inovasi yang dilakukan dalam kegiatan rakerwil kali ini adalah penerapan absensi digital dengan menggunakan barcode. “Sekarang kalau mau masuk sessi kita absen tinggal sodorin barcode aja nih,” ujar Kepala Bidang Urais Purwanto yang menjadi salah satu peserta rakerwil.

 

Tak hanya pada proses absensi, susunan kegiatan Rakerwil yang berlangsung sejak tanggal 27 Februari hingga 1 Maret 2018 ini dirancang  agar peserta lebih aktif berpartisipasi.  “Mekanisme raker dibuat tidak monoton. Tergantung pada bagaimana mengemasnya. Kemarin sangat interaktif, bahkan pa menteri wa bil  khusus ditengah kesibukannya yang luar biasa, beliau masih melayani semua. Masih berfoto bersama dan melayani semua pertanyaan-pertanyaan yang muncul saat talkshow,” ujar Ketua Steering Commitee Rakerwil 2018 Karsa Sukarsa.

 

Menurut Karsa,  pada Rakerwil kali ini pada hari pertama  dikemas kegiatan talkshow yang menghadirkan narasumber mulai dari Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Anggota DPR Komisi VIII Fauzan Harun, hingga Kepala Biro Ortala Dan Kepegawaian Kemenag RI Ahmadi.

 

Pada hari kedua, dilaksanakan sidang komisi dengan dibagi dalam tiga komisi. Disamping itu, di tempat yang sama,  pada hari kedua juga dilaksanakan rakerwil Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta.

 

Beberapa narasumber dihadirkan untuk memberikan wawasan kepada pengurus DWP, yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dari pengurus DWP Kanwil Kemenag DKI Jakarta. Yaitu :  narasumber dari Badan Narkotika Nasional (BNN), narasumber dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), serta narasumber dari Saya Perempuan Anti Korupsi (SPAK).

 

“Setelah malam ini dilaksanakan pleno sidang komisi, besok direncanakan akan dilaksanakan talkshow bersama Sekjen Kemenag RI, sekaligus penutupan,” ujar Karsa.

 

  • Tags:  

Terkait