Berita
Pengukuhan BKM

Pengukuhan Pengurus Badan Kesejahteraan Masjid (BKM), Pentingnya Kolaborasi Pemerintah Dan Masyarakat

Rabu, 23 Agustus 2023
blog

Jakarta (Humas) --- Dilihat struktur kepengurusan Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) pusat dan daerah, Dirjen Bimas Islam menyampaikan adanya sinergi produktif kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.

 

“Ini sebuah refleksi dari realitas Indonesia, dimana mengurus masalah kemasyarakatan perlu sinergi produktif dan kolaborasi maksimal antara pemerintah dan masyarakat,” ujar Kamaruddin Amin, Rabu (23/08).

 

Dirjen menambahkan, tidak mungkin masalah kemasyarakatan dilakukan secara ekslusif oleh pemerintah atau masyarakat sendiri, tetapi perlu kolaborasi yang sinergi keduanya.

 

“Oleh karena itu, semua pegawai untuk fokus secara total maksimal mengurusi masalah kemasjidan,” ungkapnya dihadapan pengurus pusat, provinsi secara daring.

Beliau juga mengingatkan agar seluruh pengurus BKM tingkat pusat dan Provinsi untuk mengemban amanah dan memberikan narasi positif tentang kemasjidan serta bersinergi dan berkolaborasi dengan masyarakat.

 

“Terima kasih pada aktivis masjid yang berdedikasi melakukan hal monumental dan fundamental terkait dengan kemasjidan,” jelasnya.

 

Beliau juga mengajak seluruh pengurus BKM untuk melakukan langkah langkah strategis untuk memberikan energi dan mewakafkan sebagian dari hidup untuk memberikan perhatian kepada masjid masjid di Indonesia.

 

“Mari kita bersama – sama untuk melakukan langkah strategis untuk memberikan energi dan mewakafkan sebagian hidup untuk memberikan perhatian kepada masjid di Indonesia,” pungkasnya.

  • Tags:  
  • BKM

Terkait