Jakarta (Humas MIN 9 Jakarta Selatan) — Prestasi membanggakan kembali diraih oleh para atlet muda MIN 9 Jakarta Selatan. Dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Piala Pengkot IPSI Jakarta Selatan Tahun 2025 yang digelar pada 24–26 Oktober 2025 di GOR Cilandak, tim pencak silat MIN 9 Jakarta Selatan sukses menorehkan hasil gemilang dengan total 15 medali, serta menyabet Juara Umum 1 kategori Usia Dini 1 dan Juara Umum 2 kategori Usia Dini 2.
Pada kategori Usia Dini 1, tim MIN 9 tampil dominan dengan 7 medali emas dan 4 perak. Para peraih medali emas antara lain Aqilla Humaira Azzahra, Akhtar Adiansyah Hermawan, Akilla Septiana Qirani, Fitri Ramadhani Suyadi, Imtinam Huwaida Rizqi Zakiyah, Maharah Aisha Ulya, Shafura Salsabila, Syifa Afrillyana, dan Naura Kanzia Rahman. Sementara itu, Hana Lailatul Mumtazah Kelikulat dan Kadisha Farzana Dzahin turut menyumbangkan medali perak.
Adapun pada kategori Usia Dini 2, tiga atlet muda, Aldric Cavalaero Jamil, Allishba Azzahra Ilham, dan Syareen Ughva Syantria Irawan berhasil mempersembahkan medali emas, sedangkan Rafka Maulana Saputra menambah koleksi perak bagi madrasah.
“Kami bersyukur atas hasil ini. Dari 21 atlet yang diturunkan, kami berhasil membawa pulang 15 medali. Enam atlet lain memang gugur di babak awal, namun semangat dan perjuangan mereka luar biasa. Ini menjadi motivasi untuk latihan lebih baik lagi,” ujar Syarif Hidayatulloh, pelatih utama tim pencak silat MIN 9 Jakarta Selatan.
Kebanggaan juga disampaikan oleh Siti Aisyah, pembina ekstrakurikuler pencak silat, “Saya sangat bangga kepada anak-anak dan tim pelatih. Mereka telah menunjukkan semangat juang, disiplin, dan sportivitas yang tinggi. Prestasi ini bukan hanya tentang kemenangan, tetapi juga tentang karakter dan kerja sama yang terbentuk melalui proses latihan,” ungkapnya.
Salah satu peraih medali emas, Aldric Cavalaero Jamil, turut menyampaikan rasa bahagianya, “Rasanya senang sekali bisa menang dan membawa nama MIN 9 Jakarta Selatan. Terima kasih untuk pelatih dan teman-teman yang selalu mendukung. Saya ingin terus berlatih agar bisa jadi juara lagi,” ujarnya penuh semangat.
Prestasi ini menjadi bukti bahwa pembinaan olahraga di MIN 9 Jakarta Selatan berjalan dengan baik dan berkesinambungan. Dengan dukungan para pelatih, yakni Syarif Hidayatulloh, Annis Putri Kundani, Rafly Fajhary Aryana, Tri Rahmadi, dan M. Fiki, madrasah berkomitmen untuk terus mengembangkan potensi siswa di bidang seni bela diri serta menanamkan nilai disiplin, sportivitas, dan semangat juang sejak dini.(NS)