Jakarta [inmasJP] – Kepala MAN 3 Jakarta Pusat, Nuroto patut berbangga sebab siswa-siswanya meraih prestasi di ajang robotik. Dalam ajang kompetisi robotik tahun 2019 ini telah berhasi meraih juara 2.
Zidanelfaya Resqi dan Ade A. Nurhandi meraih medali dan uang pembinaan sebesar enam juta rupiah untuk kategori Robot Deteksi Lingkungan dengan kriteria Algoritma. Total hadiah sebesar 300 juta di serahkan pada para juara dari 150 tim yang ikut serta di ajang tersebut.
Ajang yang digelar Direktorat KSKK Madrasah Dirjen Pendis Kemenag ini bertempat di Grand City Mall Surabaya pada tanggal 16-17 November 2019. Ajang tahunan ini telah terselenggara kelima kalinya dan siswa madrasah dari Kankemenag Kota Jakarta Pusat selalu sukses mengukir prestasi.
Tahun ini, tema ‘Robots Save The Earth’ muncul dari sebuah keyakinan bahwa robot sudah seharusnya membantu menyelesaikan isu-isu penting lingkungan. Misinya ialah menerapkan teknologi untuk menjawab tantangan lingkungan dan menginspirasi para generasi muda untuk sadar akan persoalan lingkungan di sekitarnya.
Sebelumnya, siswa MAN 3 Jakarta Pusat juga sukses mengukir prestasi pada ajang Olimpiade TIK Nasional (OTN) 2019. Ajang yang digelar PGRI untuk keempat kalinya ini bersamaan dengan gelaran Indocomtech 2019. Haidar Zharif Nasution dan Ahmad Wildan berhasil meraih juara 1 di ajang Robotic Competititon, Minggu (03/11).
Ajang OTN bertajuk ‘ICT Fot Better Future’ ini menggelar berbagai lomba, antara lain Web Design, Fotografi, ICT For Maths, Robotik dan lain-lain. Diikuti 700 siswa dan guru telah menjadikan kegiatan di JCC terbilang meriah sebab berhasil melibatkan pihak swasta.
Sebelumnya, OTN selalu diselenggarakan di Kantor Kemendikbud sebagai rangkaian upaya meningkatkan penguasaan TIK bagi para pelajar sebab telah dihapusnya mapel TIK dalam Kurikulum 2013. /j15