Berita

Siswa MAN 11 Jakarta IKuti Pelatihan Dasar Kepaskibrakaan Provinsi DKI Jakarta

Jumat, 22 November 2024
blog

Jakarta, (Humas MAN 11 Jakarta) – Muhammad Raehan Rabbani Ivan, siswa kelas XI Nakes MAN 11 Jakarta, menjadi salah satu peserta dalam Pelatihan Dasar Kepaskibrakaan Provinsi DKI Jakarta yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) DKI Jakarta pada (21-22/11/2024). Pelatihan ini diikuti oleh 44 paskibraka terpilih dari berbagai SMA, SMK, dan MA se-Jakarta.  

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini bertujuan untuk membekali para peserta dengan pengetahuan dan keterampilan dasar dalam kepaskibrakaan. Materi yang diberikan meliputi teknik baris-berbaris, pemahaman tentang Pancasila dan UUD 1945, serta pembentukan karakter disiplin dan kepemimpinan. 
 
Wakil Kepala Madrasah MAN 11 Jakarta, M. Adi Alvian, mengapresiasi keikutsertaan Raehan dalam kegiatan ini. 

"Kami bangga Raehan terpilih mewakili MAN 11 Jakarta di pelatihan ini. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan, kedisiplinan, dan tanggung jawab pada generasi muda. Semoga pengalaman ini memberikan dampak positif bagi pengembangan dirinya dan menjadi inspirasi bagi siswa lain," ujarnya.  

Raehan sendiri merasa bersyukur dan bangga bisa mengikuti pelatihan tersebut. 

"Saya sangat senang bisa menjadi bagian dari pelatihan ini. Banyak ilmu dan pengalaman baru yang saya dapatkan, terutama tentang bagaimana menjadi pemimpin yang disiplin dan bertanggung jawab. Terima kasih kepada MAN 11 Jakarta yang telah mendukung saya untuk mengikuti kegiatan ini," ungkapnya.  

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor