Berita

Sebagai Ajang Prestasi, Direktur KSKK : Sesuai Tagline Madrasah Mandiri Berprestasi

Rabu, 14 September 2022
blog

Jakarta (Humas) --- Direktur KSKK Madrasah Kementerian Agama RI Moh. Isom Sauqi mengatakan bahwa Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan salah satu ajang untuk membangkitkan siswa-siswi madrasah agar berprestasi sesuai tagline madrasah, yakni Mandiri Berprestasi.

Menurutnya, tujuan pendidikan itu untuk mewujudkan kemandirian kematangan dalam pribadinya dalam dirinya dan kemandirian intelektual itu siswa mempunyai kematangan dalam kognitif.

"Tujuan kita agar seluruh peserta didik mempunyai kemandirian dan kemampuan yang muncul dari potensi dalam dirinya, sehingga mempunyai kepercayaan diri," ujarnya saat Rapat Koordinasi Program Kesiswaan terkait persiapan KSM 2022 di Jakarta. (13/09/2022)

KSM Nasional Ke 11, Isom mengungkapkan akan lebih sukses karena DKI Jakarta menjadi tempat yang ikonik bagi peserta didik untuk lebih tenang dan lebih bergembira.

Selaku tuan rumah, Kepala Kanwil Provinsi DKI Jakarta Cecep Khairul Anwar menyampaikan telah melakukan koordinasi dan komunikasi dengan pemprov DKI Jakarta. Beliau berharap dapat berkolaborasi dengan pihak skpd-skpd terkait.

"Insyallah KSM tahun ini akan berjalan lebih baik," ungkapnya.

Sekedar informasi, pelaksanaan KSM tahun 2022 mulai 9 - 14 Okober 2022. Sedangkan Pembukaan akan berlangsung di Padepokan Pencak Silat TMII dan pelaksanaan kompetisi di Asrama Haji Pondok Gede.

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor