Jakarta (Humas MTsN 26 Kepulauan Seribu) --- Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Amal Bakti ( HAB ) Kementerian Agama RI ke- 79, MTsN 26 Kepulauan Seribu menggelar rapat persiapan yang dipimpin oleh kamad MTsN 26 Kepulauan Seribu Maliyatun pada Kamis, ( 12/12/2024 ).
Rapat yang dihadiri oleh GTK MTsN 26 Kepulauan Seribu ini difokuskan pada kesiapan pelaksanaan lomba.
Dalam sambutan pembuka Maliyatun menyampaikan partisipasi mengikuti perlombaan HAB ke- 79 di tingkat Kanwil.
Beliau menegaskan MTsN 26 Kepulauan Seribu akan ikuti beberapa perlombaan. Ungkapnya.
Selain itu perayaan HAB ke- 79 di lingkungan MTsN 26 Kepulauan Seribu akan di warnai dengan beberapa perlombaan salah satunya lomba menghias tumpeng untuk GTK dan Siswa. Jelasnya.
Selanjutnya Maliyatun mengatakan agar pelaksanaan perlombaan terselenggara dengan baik kepada panitia agar mempersiapkan segala sesuatu nya mulai dari sekarang. Harapnya.
Di kesempatan tersebut juga ketua panitia menjelaskan pelaksanaan lomba untuk GTK pada tanggal 3 Januari 2025 dan mengingat siswa masih dalam kondisi libur semester ganjil maka untuk siswa kita adakan tanggal 8 Januari 2025 serta teknis pelaksanaan lomba, Jelas Royati.
Lebih lanjut Royati menyampaikan teknis pelaksanaan lomba agar diperhatikan sebagai acuan, Pungkasnya.