Berita

Kepala Kanwil Lantik Agen Perubahan Dlingkungan Kanwil Kemenag DKI Jakarta

Selasa, 4 Desember 2018
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab memberikan pengarahan sekaligus membuka kegiatan Rapat Koordinasi Implementasi 8 Area Perubahan Reformasi Birokrasi Dilingkungan Kanwil Kemenag Prov DKI Jakarta. Senin (03/12).

Kepala Kanwil menegaskan, agar segera bentuk agen perubahan pada satker masing - masing, guna menindak lanjuti amanat Menteri Agama RI. Dan diharapkan Kanwil Kemenag DKI menjadi terdepan dalam Reformasi Birokrasi.

"kepada semua yang hadir segera bentuk agen perubahan disatker masing-masing, semoga DKI terdepan dalam Refomasi Birokrasi"Ujar Kepala Kanwil.

Di samping itu juga Kakanwil, Mengukuhkan tim agen perubahan dilingkungan Kanwil Kemenag DKI Jakarta.

Adapun nama Tim Agen Perubahan, sebagai berikut ;

  1. Sadirin (Kepala Bagian Tata Usaha),
  2. Dyah Ernawati (Kepala Sub Bagian Perencana dan Keuangan), 3. Sugito (Kepala Sub. Bagian Organisasi, tata laksana dan Kepegawaian),
  3. Indra Kusmiarto (Analisis Hasil Pengawasan dan Dumas Subbag Ortala dan Kepegawaian), 5. Slamet Abadi (Analisis Produk Hukum Subbag Hukum dan KUB),
  4. Jalaludin (Pengevaluasi Tenaga Pendidikan seksi pendidik dan tenaga kependidikan Bidang Penmad)
  5. Silvia Hanim (Pengembangan Kapasitas Pendidik anak/santri seksi diniyah dan Alquran pada Bidang Pakis). Dalam kesempatan ini, hadir pula Kepala Biro Ortala Afrizal Zein, menyaksikan pengukuhan tersebut dan juga sebagai narasumber.

 

Turut di hadiri Para Kabid, para Kankemenag Kota/Kab, Para Pembimas.

Juga hadir perwakilan Kepala KUA, Perwakilan Kepala Madrasah dan 67 peserta lainnya./MM

  • Tags:  

Terkait