Berita

KEGIATAN PEMBINAAN PEGAWAI DI LINGKUNGAN KANKEMENAG KABUPATEN KEPULAUAN SERIBU

Jumat, 20 April 2018
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (InmasP1000), Hari Kamis tanggal 19 April 2018. Kankemenag Kabupaten Kepulauan Seribu melaksanakan kegiatan pembinaan pegawai dengan tema “Mewujudkan Layanan Yang Unggul Melalui Peningkatan Disiplin Pegawai”. Kegiatan menggunakan Anggaran DIPA tahun Anggaran 2018, kegiatan dilaksanakan di Gelanggang Remaja Koja- Jakarta Utara dengan jumlah peserta 30 Orang.

Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab membuka Acara Kegiatan Pembinaan Pegawai Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu. Dalam arahannya bahwa kedisiplinan ASN bukan hanya dari absensi saja tetapi terpenuhinya beban kerja yang sudah dikontrak sesuai dengan yang ada di jabatan fungsional umum.

Harapan Saiful Mujab bahwa ASN Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu dapat memenuhi muatan kinerja. Dalam pelaporan kinerja harian harus dituangkan secara realistis, dan akan adanya program laporan kinerja melalui elektronik kinerja (E-Kin).

ASN sekarang haruslah komit di dalam pelayanan-pelayanan kepada masyarakat, bahwa ASN kemenag sekarang haruslah jemput bola. “Sekarang masyrakat harus dilayani sesuai dengan aturan yang berlaku”, tegasnya

Mengenai kedisiplinan ASN, Kementerian Agama masih konsisten pada PP53/2010 kesanggupan Pegawai Negeri Sipil untuk menaati kewajiban dan menghindari larangan yang ditentukan dalam peraturan perundang-undangan, apabila tidak ditaati/dilanggar dijatuhi hukuman disiplin.

Dalam pembinaan ini dapat memberikan satu persepsi yang sama dari mulai puncak pimpinan sampai JFU yang ada di kepuluan seribu. Sepakat dan Komit bersama bahwa dalam meningkatkan kwalitas layanan yang di dasari dengan disiplin pegawai ini menjadi RUH ASN di kepulauan seribu, tegasnya. ant

 

 

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor