Jakarta (Humas) --- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, Cecep Khairul Anwar menyampaikan bahwa rumah ibadah itu harus menebarkan harmoni dan menebarkan kasih sayang.
“Bukan dijadikan rumah politik praktis, tetapi menjadikan rumah kebangsaan bersama yang rahmatan lil alamin,” ujarnya saat kegiatan FGD dan Pengukuhan pengurus BKM tingkat Provinsi periode 2023 – 2027 di Aula Jayakarta.
Kakanwil mengingatkan, bahwa sejahtera bukan hanya dilihat dari perspektif finansial, tetapi bisa dilihat dari perspektif ibadah. Karena janji Allah jika ibadah baik, maka rejeki akan hadir.
“Semakin kuat beribadat, maka Allah akan menurunkan rejeki dari bumi dan langit,” imbuhnya.
Kakanwil berharap, Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Provinsi dapat memberikan sumbangsih pemikiran pada Rapat Kerja Nasional yang akan dilaksanakan pada 10 – 12 September 2023.
“Nantinya tempat sekretariat BKM Provinsi ada di lantai 3 masjid Raudhatul Jannah, Kanwil Kemenag DKI Jakarta,” jelasnya.
Sebagai informasi, Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) adalah lembaga yang dibentuk Kementerian Agama untuk meningkatkan peran dan fungsi masjid sebagai tempat ibadah dan sarana pembinaan umat Islam di tanah air. Badan ini dikukuhkan Menteri Agama pada 3 Mei 2023 di Masjid Istiqlal, Jakarta.