Berita

Kakanwil : Berikan Pelayanan Yang Maksimal, Meskipun Bulan Ramadhan

Sabtu, 25 Mei 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab mengapresiasi Kantor Kemenag Jakarta Pusat beserta jajarannya yang telah melaksanakan pelayanan pada masyarakat baik dikemenag maupun kua.

"Sehingga pada Bulan ramadhan semakin meningkat kinerjanya," ujarnya.

Mengenai mandatori Kemenag, Kakanwil mengingatkan untuk memahami tentang moderasi beragama, dimana ASN kemenag harus paham keagamaan agar tidak condong ke kanan maupun ke kiri.

"Sekaligus ASN Kemenag juga harus menjaga kebersamaan umat," terangnya.

Menghadapi tanggal 1 Juni, Saiful mengingatkan agar ASN Kankemenag Kota Jakarta Pusat untuk mengikuti upacara Lahirnya Pancasila.

"ASN wajib mengikuti upacara tersebut," tegasnya.

Beliau juga menghimbau ASN Kemenag Jakarta Pusat untuk tidak berkomentar negatif dimedia sosial apalagi mengahare berita hoaks.

"Mari dibulan ramadhan, kita memberikan pelayanan sesuai dengan tugasnya masing masing," ajaknya.

Buka puasa bersama dan santunan pada anak yatim dhuafa mengusung tema, Sucikan Diri Bersihkan Jiwa Untuk Merawat Derajat Taqwa.

Hadir juga Kepala Bagian Tata Usaha, Kabid Penais Zawa, para Kepala Kankemenag Kota/Kab, para pejabat eselon IV Kankemenag Jakarta Pusat, Asisten kesra Jakarta Pusat Muh fahmi, Para Kepala KUA, Para Kepala Madrasah Negeri, Para Penyuluh, para JFU lingkungan Kankemenag Jakarta Pusat.

  • Tags:  

Terkait