Berita

Efektivitas Pembelajaran Akikah dengan Metode Demonstrasi

Senin, 9 September 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MTsN 2 Jakarta) – Dalam rangka memberikan pembelajaran mengenai tata cara melaksanakan syariat akikah, Madrasah Tsnawiyah Negeri 2 Jakarta mendemonstrasikan tata cara pelaksanaan syariat akikah kepada 34 peserta didik kelas 9.3

Menurut Faqih Usman selaku Waka Kurikulum, metode demonstrasi adalah pengajaran dengan cara mempraktekan suatu proses.

“Metode demonstrasi memperlihatkan bagaimana suatu proses harus dilakukan, showing, doing dan talking,” ujarnya.

Ibnu Djarir menyampaikan bahwa berkat dukungan korlas 9.3 pelaksanaan tata cara syariat akikah berjalan dengan lancar, “Kegiatan ini sesuai dengan amanat dan tujuan pembelajaran fiqih kelas 9 semester ganjil di bab 1, KD 4.2 yaitu menyajikan tata cara pelaksanaan kurban dan akikah,” ujar Ibnu.

“Semoga peserta didik dapat mempraktekannya di tengah-tengah masyarakat,” sambungnya.

Diakui oleh Mama Sailil, selaku pengurus korlas mengatakan bahwa orang tua peserta didik menyambut dengan baik adanya kegiatan ini, “Alhamdulillah, para orang tua peserta didik menyambut baik dan mendukung kegiatan ini,” tuturnya.

“Semoga dengan adanya variasi pembelajaran seperti ini membuat para peserta didik tidak jenuh dan mempunyai pemahaman yang semakin jelas,” ungkap Mama Azmi.//(Her).

Terkait