Belitung (Inmas) Terdapat 1200an siswa rohis berkumpul di Bumi perkemahan Juru Sebrang Kabupaten Belitung untuk mengikuti Perkemahn Rohis ke-3 Tahun 2018 yang diadakan di Kepulauan Bangka Belitung, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta turut serta mengirim kontingen untuk mengikuti acara tersebut, Selasa (6/11)
Salah satu di antara mereka adalah Aisha Pasha Irawan dan Abdul Hafiz. Kedua siswa SMA 14 DKI Jakarta mengaku haru, antusias, dan semangat mengikuti Perkemahan Rohis. Terlebih, usai mendengar secara langsung pesan Menag saat pembukaan Rohis di provinsi berjuluk Bumi Laskar Pelangi tersebut.
"Keren banget dan bermanfaat. Saya sangat bangga menjadi salah satu peserta Rohis. Di sini kami tidak hanya berkumpul dengan saling menjaga solidaritas. Kami harus menjadi pionir perubahan di lingkungan masing-masing. Kami juga dituntut menebarkan Islam yang damai, menjaga NKRI dan terus berkarya menebar manfaat," ujar Aisha.
Senada dengan Aisha, Ketua Rohis SMA 14 DKI, Abdul Hafiz menaruh harapan besar agar apa yang diperoleh dalam sejumlah rangkaian kegiatan Rohis ini dapat dipraktikan di dunia nyata. "Karena medan yang sesunguhnya adalah masyarakat. Kami bertekad akan terus berkarya demi bangsa dan negara," ucapnya.
Perkemahan Kerohanian Islam (Rohis) Siswa SMA/SMK Tingkat Nasional III Tahun 2018 merupakan kegiatan Kementerian Agama melalui Direktorat Agama Islam (PAI). Gelaran yang berlangsung 5-10 November di Bumi Laskar Pelangi itu mengusung tema membentuk generasi Islam milenial yang literat dan moderat. /S79/MM