Berita

Tim Futsal MAN 7 Jakarta Raih Juara 1 Festival ALSEACE, Harumkan Nama Madrasah

Selasa, 27 Januari 2026
Dibaca 11 kali
blog

Tim Futsal MAN 7 Jakarta meraih Juara 1 Festival ALSEACE pada Jumat (23/1/2026) di Serpong.

Jakarta (Humas MAN 7 Jakarta) – Tim Futsal MAN 7 Jakarta kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan membawa pulang Piala Juara 1 Festival ALSEACE yang digelar di Al-Azhar BSD, Sekolah Islam Al-Azhar Serpong, pada Jumat (23/1/2026). Turnamen ini diikuti tim-tim terbaik tingkat Jabodetabek dan berlangsung kompetitif serta penuh sportivitas.

 

Sejak babak penyisihan hingga final, tim futsal MAN 7 Jakarta tampil solid dan konsisten. Kekompakan tim, strategi permainan yang matang, serta semangat pantang menyerah menjadi kunci keberhasilan meraih gelar juara tertinggi pada ajang bergengsi tersebut.

 

Keberhasilan ini diraih melalui perjuangan kolektif para pemain: Ben Luigi Ibrahim (XI-C), Aghna Rakhaa Adaby (XI-C), Khairan Akmal Mubarok (XI-F), Fadhel Maula Rida (XI-D), Abidzar Algifari Hardju (XI-E), Hasnanda Putra Prayoga Hasibuan (XI-D), Muhammad Azka Ridhani (XI-D), Ahmad Zaldy Fauzan (XI-D), Riza Abdillah Zakwan (XI-D), Alief Ramdhan Abdul Basith (XI-D), Muhammad Rifqi Ramadhan (X-C), dan Muhammad Denizar Hendrawan (X-B).

 

Tim futsal MAN 7 Jakarta juga didukung penuh oleh official Bagas Andika Achpas serta pembimbing Tribakti Sukmajaya yang secara konsisten mendampingi, melatih, dan memotivasi para pemain selama persiapan hingga pertandingan berlangsung.

 

Ketua Ekskul Futsal, Ben Luigi Ibrahim, menyampaikan rasa syukur atas capaian tersebut. “Terima kasih atas doa restu dan dukungan dewan guru. Semoga ke depannya tim Futsal MAN 7 Jakarta selalu dapat juara.” ungkapnya penuh semangat.

 

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan, Sukron Makmun, turut memberikan apresiasi. “Alhamdulillah, perjuangan dan semangat anak-anak futsal tertebus dengan Juara 1 futsal tingkat Jabodetabek di Sekolah Islam Al-Azhar Serpong.” ujarnya.

 

Kepala MAN 7 Jakarta juga menyampaikan ucapan selamat atas prestasi tersebut. “Selamat untuk tim futsal MAN 7 Jakarta. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berlatih, menjaga sportivitas, dan mengharumkan nama madrasah di ajang yang lebih tinggi.” tuturnya.

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor