Berita

Tim Robotic MAN 3 Jakarta Pusat Raih 2 Bronze di IYRC 2022 Korea

Sabtu, 20 Agustus 2022
blog

Presentasi Tim Robotic MAN 3 Jakarta Pusat

Jakarta (Humas MAN 3 Jakarta Pusat) --- Tim Robotik Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Jakarta Pusat berhasil meraih 2 medali perunggu dalam International Youth Robot Challenge (IYRC) yang dilaksanakan secara Online dari Korea.

“Alhamdulillah, ini adalah kebangkitan kembali robotic MAN 3 Jakarta Pusat, semoga akan disusul dengan prestasi-prestasi berikutnya,” ujar Pembina Robotik MAN 3 Jakarta Pusat, Ratno Pujianto.

Kedua Tim MAN 3 Jakarta Pusat memenangkan kategori Senior Robot Creation IYRC yang presentasinya dilakukan secara online melalui link YouTube https://youtu.be/zYlyMVipxI8 dan https://youtu.be/fEYC7VUJrbE .

Adapun Tim pertama beranggotakan Meisyabila Khairina, Arvieshafa Puti Syakira dan Khonsa. Sedangkan Tim kedua beranggotakan Raaj Pahlevi Tambrin, Shafa Salsabila dan Aisyah Safiinatunnajah.

“Kami ucapkan terimakasih kepada pihak madrasah yang sudah mendukung dan menfasilitasi kegiatan robotic, sehingga kami dapat menyumbangakan prestasi kami kepada madrasah,” tuturnya Raaj Pahlevi mewakili rekan-rekannya. s/m

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor