Berita

Tadarusan Al Qur'an Secara Halaqoh Guru dan Tenaga Kependidikan MTsN 19 Jakarta Selatan

blog

Para GTK sedang Tadarusan bersama di Ruang Guru MTsN 19 Jakarta Selatan

Jakarta (Humas MTsN 19 Jakarta Selatan) — MTsN 19 Jakarta Selatan melaksanakan kegiatan Tadarusan AlQur'an secara halaqoh untuk seluruh guru dan tenaga kependidikan. Kegiatan diselenggarakan pada tanggal 10 - 20 Maret 2025. 

 

Kegiatan Tadarusan ini dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi antar guru dan tenaga kependidikan serta sebagai sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H.

 

Kepala Madrasah MTsN 19 Jakarta Selatan, Vera Kusmayanti, menyampaikan tujuan dilaksanakannya Tadarusan Al Qur'an secara halaqoh, " Halaqoh untuk memperdalam pemahaman dan penghayatan terhadap isi Al Qur'an, serta mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam kitab suci tersebut."

 

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya menjaga kebersamaan dan kekompakan dalam menjalankan aktivitas keagamaan, khususnya dalam lingkungan madrasah.

 

“Tadarusan ini menjadi wadah bagi kita semua untuk meningkatkan kecintaan terhadap Al Qur'an, sekaligus menjadi momentum untuk memperbaiki diri menjelang bulan suci Ramadhan yang penuh berkah,” ujar Vera Kusmayanti.

 

Kegiatan tadarusan secara halaqoh ini melibatkan seluruh guru dan tenaga kependidikan, dan diharapkan dapat berjalan dengan khusyuk serta memberi dampak positif bagi peningkatan kualitas ibadah dan kehidupan spiritual warga madrasah.

 

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan semangat kolektif dalam menjaga keutuhan dan keharmonisan di lingkungan MTsN 19 Jakarta Selatan, serta menjadi contoh teladan bagi para siswa/i dalam mencintai dan mengamalkan Al Qur'an. (Humas_19-IF).

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor