Berita

Sosialisasi ARD Sub Rayon 52

Rabu, 26 Desember 2018
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta,  (Humas MIN 19 Jakarta) ~ Kamis (22/11) MIN 19 selaku ketua Sub Rayon 52 bekerjasama dengan tim ARD Kanwil mengadakan Sosialisasi Aplikasi Rapor Digital (ARD).

 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Madrasah yang ada di Sub Rayon 52 baik negeri maupun swasta.  Setiap madrasah mengirimkan 2 orang utusan yaitu kepala sekolah dan operator.

 

Kegiatan ini bertujuan agar setiap satuan pendidikan dapat mengerti,  memahami dan melaksanakan ARD dengan baik. Karena ARD ini akan dipergunakan pada laporan penilaian semester ganjil tahun ajaran 2018/2019.

 

Tim ARD memberikan penjelasan,  pengarahan, petunjuk dan contoh langsung kepada para peserta tentang cara pengisian ARD. Para peserta dapat mempraktikkan langsung pengisian ARD sesuai petunjuk jika ada yang tidak dimengerti bisa bertanya langsung kepada nara sumber.

 

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00-12.00 wib. Sebelum pelaksanaan dimulai kepala sekolah MIN 19 Jakarta Barat Muliati memberikan pesan agar seluruh peserta mengikuti kegiatan ini sampai selesai dengan sebaik-baiknya.

 

Kegiatan ini diakhiri dengan acara ramah tamah./jhin

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor