Berita

Semarak Bulan Bahasa Dan Sastra Di MAN 20 Jakarta

Rabu, 1 November 2017
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MAN 20 Jakarta) --- Madrasah Aliyah Negeri 20 Jakarta menggelar Lomba Bulan Bahasa dan Sastra pada tanggal 26 dan 27 Oktober 2017 lalu. “Kami putra putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia,” bunyi butir ketiga Sumpah Pemuda tersebut yang mengilhami terwujudnya kegiatan tahunan Bulan Bahasa dan Sastra di MAN 20 Jakarta.

Beragam lomba dikompetisikan di ajang yang mengusung tema “Bangga Berbahasa Indonesia, Mahir Berbahasa Asing, Demi Menyongsong Era Globalisasi” ini. Mata lomba yang dipertandingkan selama dua hari, antara lain : lomba pidato 3 bahasa (Arab, Indonesia, dan Inggris), story telling, video blog, stand up comedy, musikalisasi puisi, fotografi dan menyanyi solo. 

“Diharapkan dengan lomba ini para siswa punya rasa percaya diri, jiwa mandiri, dan bangga berbahasa Indonesia,” tutur Siti Ruwaidah, Ketua Panitia Bulan Bahasa Dan Sastra MAN 20 Jakarta, Kamis (26/10).Ruwaidah pun berharap ,elalui kegiatan lomba ini, akan muncul predikat juara di bidang bahasa tingkat regional dan nasional dari MAN 20 Jakarta.

Hal senada disampaikan Kepala MAN 20 Jakarta, Aceng Solihin. “Kegiatan ini merupakan wahana bagi peserta didik untuk mengembangkan bakat dan kompetensinya di bidang kebahasaan,” ujar Aceng.

Kamad MAN 20 Jakarta yang namanya tak asing dalam gerakan literasi madrasah ini, sangat mengapresiasi kegiatan Bulan Bahasa dan Sastra yang dilaksanakan. Karena menurutnya, disamping menjadi sarana pengembangan bakat, kegiatan ini juga bisa menjadi sarana untuk menguatkan nasionalisme generasi muda.

Tanggapan positif pun datang dari siswa MAN 20 Jakarta. Andia Franata siswa kelas XII MIPA 2 misalnya, merasa bahwa lomba bulan bahasa yang dilaksanakan ini, merupakan ruang bagi dirinya untuk menyalurkan bakat di bidang musik.

“Apalagi saya senang bermain gitar akustik. Lombanya sangat meriah, saya pun turut senang. Semoga tahun mendatang,  desain acaranya bisa dikemas lebih baik dan meriah," tutur Andia.


Dari ketujuh lomba yang diadakan, berikut nama-nama pemenang lomba tiap kategori lomba sebagai berikut : Lomba Dongeng Bahasa, Yuli Ananda ( XII-IPS 3), Dongeng Bahasa Arab, Idrus Helmi ( XI –IPS 2), Dongeng Bahasa Inggris, Sinta Pandu ( XII-IPS 2), Pidato Bahasa Indonesia, Putri Wahyudiana, (XII-IPS1), Pidato Bahasa Arab, Roudhotul Jannah ( XII – IPS 2), Pidato Bahasa Inggris, Labibah Zikriyah ( XII-IPA 1), Musikalisasi Puisi , Iklima dan Hafiz ( X – IPA 1), Menyanyi Solo, Anisa Anjarwatri, dkk ( XI – IPS 1 ), Stand Up Comedy Syagil Irfani ( X – IPS 2), Lomba Fotografi, Shelly Novita ( XII – IPS 2), dan Video Blog , kelas XII – IPA 1.

 

Puncak pengumuman dan penyerahan piala serta sertifikat diberikan oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Endah Ismiyati, S.Pd  pantia Bulan Bahasa saat Upacara Peringatan Sumpah Pemuda .( Firmansyah /ilm/ilm)

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor