Berita

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harus Idealis

Jumat, 19 Juli 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Bogor (Inmas) --- Kepala Kanwil Kemenag Prov. DKI Jakarta memberikan arahan sekaligus membuka acara Workshop Pembuatan Dan Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang dilaksanakan oleh Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Jakarta.

Kakanwil menyambut baik kegiatan ini, karena menurutnya RPP mempunyai nilai yang sangat signifikan di lingkungan pendidikan khususnya Madrasah.

 “Membuat RPP harus menuangkan pemikiran-pemikiran idealis kita untuk mengelola dan menyampaikannya kepada anak didik,” kata KaKanwil.

Ada empat kompetensi yang dimiliki oleh seorang guru, yaitu kompetensi pedagoging, kompetensi professional, kompetensi social, dan kompetensi kepribadian. “Empat kompetensi ini harus digali secara tuntas agar menjadi seorang guru yang menjiwai sesuai dengan visi misi Madrasah,” Lanjutnya.

Madrasah adalah lembaga pendidikan yang mengakomodir 200 persen kurikulum, yaitu 100 persen kurikulum Kementerian Agama dan 100 persen kurikulum Kementerian Pendidikan. Oleh karenanya, diperlukan pemahaman terkait kurikulum tersebut.

Tak lupa KaKanwil menyinggung terkait ruang guru, “Saya ingin ruang guru itu memiliki konsep yang dinamis, tidak terikat oleh meja kerja,” Tegas KaKanwil

 “Mari berubah menjadi lebih baik, menjadi generasi pemenang,” lanjut KaKanwil di akhir arahan.

Turut dihadiri Tenaga Pendidik dan Kependidikan MAN 6 Jakarta./s.regar

Terkait