Berita

Rayakan Kathina 2568 TB/2024, Umat Buddha Berdana Di Ladang Subur. 

Senin, 18 November 2024
blog

Jakarta (Humas Kankemenag Jakarta Utara) --- Pengurus Vihara Theravada Buddha Sasana Kelapa Gading Jakarta Utara menyelenggarakan Perayaan Kathina 2568 TB/2024. Kathina dilaksanakan setelah para Bhikkhu menyelesaikan masa Vasaa. Jum'at, (15/11/2024). 

 

Kegiatan yang digelar di Dhammasala Theravara Buddha Sasana ini dihadiri 12 Bikkhu Sangha, Penyelenggara Buddha Kankemenag Kota Jakarta Utara, Mugiyanto serta ratusan umat Buddha dari berbagai daerah di DKI Jakarta. Perayaan Kathina diyakini oleh pemeluknya adalah waktu yang tepat untuk berbuat kebaikan yaitu berdana di ladang yang subur yang merupakan nama lain dari para Bhikkhu.

 

Seperti terlihat pada perayaan tersebut, umat Buddha mempersembahkan 4 kebutuhan pokok untuk para Bhikkhu yaitu civara (jubah), pindapata (makanan), tempat tinggal (senasana) dan obat-obatan (bhesajja), yang harus diberikan dengan hati yang bahagia. 

 

"Persembahan dana Kathina atau sanghadana harus dilakukan dengan penuh keyakinan dan hati yang bahagia,” ujar Mugiyanto menjelaskan. 

 

Berdana di ladang yang subur, dimaknai oleh Mugiyanto sebagai perwujudan rasa syukur atas nasihat, dorongan dan bimbingan  dari para Bhikkhu untuk meningkatkan moralitas dan etika dalam kehidupan.

 

Mugiyanto menambahkan Dana adalah bentuk praktik melepaskan diri dari sifat serakah, kebencian dan kegelapan bathin. Dengan melaksanakan Dana ini umat  Buddha diharapkan bisa mengikis sifat-sifat buruk yang melekat dalam dirinya.

 

"Semoga dengan perayaan ini, umat Buddha bisa meningkatkan kualitas bathin dan kelestarian agama Buddha," pungkasnya.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor