Berita

Peningkatan Semangat Belajar, MTsN 35 Melakukan Senam Sehat Ceria

Senin, 23 Oktober 2017
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

 

Jakarta (Humas MTsN35Jakarta)-- Dalam rangka peningkatan semangat Kegiatan Belajar Mengajar di MTsN 35 Jakarta, maka perlu adanya pembelajaran yang dibalut dengan hiburan Senam Sehat Ceria.

 

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala MTsN 35 Jakarta, Moh. Toha sesaat setelah mengikuti senam bersama civitas akademika MTsN 35 Jakarta. Kegiatan senam tersebut dilaksanakan di lapangan MTsN 35 Jakarta Jum’at (20/10).

 

Kegiatan senam dimulai pukul 06.30 – 07.40 WIB. Para peserta mengikuti gerakan senam dengan semangat yang dipimpin oleh instruktur senam yang sangat lincah oleh Rama Doniari. Seperti pernyataan salah seorang siswi kelas VIII, Naia Humairah, “ Saya semangat mengikuti senam, musiknya bervariasi mulai dari SKJ, poco-poco, gemu Fa Mi Re, pinguin dance, sampai dangdut koplo”.

 

“Kalau bisa senamnya diadakan dua pekan sekali dalam sebulan”, tambahnya.

 

Senada dengan kesan Qorrota A’yun, siswi kelas VIII MTsN 35 Jakarta. Ia merasa senang adanya kegiatan senam di madrasah, karena ia jarang-jarang olahraga di rumah. “ Mudah-mudahan dengan  adanya kegiatan senam ini semangat belajar lebih meningkat”, ujarnya.

 

Hal serupa disampaikan oleh Eva Nursida Usman, koordinator UKS MTsN 35 jakarta ini mengatakan bahwa program Senam Sehat Ceria ini sangat baik untuk kesehatan. “ Badan saya jadi gerak sampai keluar keringat”, ujarnya. Request dari koordinator UKS ini, Kalau bisa senamnya diadakan setiap dua pekan sekali dalam sebulan walaupun hanya beberapa menit.

 

Saat dikonfirmasi terkait dengan adanya program senam ini, Kepala MTsN 35 Jakarta Barat, Moh. Toha, berharap semoga civitas akademika MTsN 35 Jakarta selalu antusias mengikuti kegiatan ini setiap hari Jum’at pekan ketigan, karena untuk menyelaraskan antara kesehatan jasmani dengan rohani kita. “ Dengan kondisi jasmani yang sehat, maka akan mudah melakukan aktivitas dengan baik”, ujarnya./YR/fh

  • Tags:  

Terkait