Berita

Pengukuhan FKPP, Kakanwil : Berikan Warna Yang Positif Dalam Membangun Umat Beragama

Senin, 27 Januari 2020
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas) --- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab mengukuhkan Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Provinsi DKI Jakarta Periode 2020 - 2023.

Dalam sambutannya beliau berpesan 3 (tiga) hal, pertama pengurus FKPP dapat memberikan warna yang positif dalam membangun umat beragama, juga sebagai penyambung komunikasi pimpinan pondok pesantren dengan kebijakan pemerintah (Kemenag,red).

“Saya ingin seluruh pengurus dapat bekerjasama yang baik dalam menjalan tugas,” ujarnya di Aula Jayakarta. Senin (27/01).

Kedua, terkait integrasi data, Kakanwil ingin pondok pesantren mempunyai data yang valid dan update mengenai data lembaga, santri maupun ustadz ustadzahnya. Hal ini untuk menentukan kebijakan terkait pembenahan sarana ataupun meningkatkan kualitas dan kuantitas pada pondok pesantren.

“Oleh karenanya, pondok pesantren diharapkan mempunyai data yang valid untuk membantu Kementerian Agama dalam menentukan kebijakan mengenai kualitas dan kuantitas pondok pesantren,” jelasnya.

Ketiga, Saiful mengajak seluruh peserta untuk mengawal moderasi beragama, karena telah menjadi program nasional. Dan sebagai salah satu benteng dalam penguat NKRI dan nilai keagamaan.

“Mari kita kawal moderasi beragama dalam mengawal NKRI,” tegasnya dihadapan Kabid Pendidikan Agama Dan Keagamaan Islam, Para Kasi Pakis pada Kanwil / Kota, Ketua Pokja TPQ, Perwakilan guru pesantren dan undangan lainnya.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor