Jakarta (Humas MTsN 21 Jakarta) — MTs Negeri 21 Jakarta menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) periode 2024/2025 ke periode 2025/2026 pada Senin (24/11/2025). Kegiatan yang berlangsung di lapangan madrasah ini berjalan khidmat dan menjadi momentum penting dalam regenerasi kepemimpinan siswa.
Pada periode baru ini, Syaharani Zahra dari kelas VII-4 resmi terpilih sebagai Ketua OSIM. Pergantian kepengurusan ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam memperkuat peran OSIM sebagai wadah pembinaan karakter, kreativitas, dan rasa tanggung jawab siswa.
Kepala MTsN 21 Jakarta, Ahmad Sakur, menyampaikan apresiasi kepada pengurus OSIM periode sebelumnya atas kerja keras dan kontribusi nyata yang telah diberikan bagi madrasah, “Kami mengucapkan terima kasih kepada pengurus OSIM periode 2024/2025 atas pengabdian yang tulus. Kepada pengurus baru, kami berharap lahir semangat baru, ide-ide segar, serta program kerja yang membawa MTsN 21 Jakarta semakin maju dan berprestasi,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa OSIM memiliki peran strategis dalam membangun karakter kepemimpinan siswa. Menurutnya, regenerasi pengurus OSIM setiap tahun menjadi bukti bahwa madrasah konsisten dalam memberikan ruang bagi siswa untuk berkembang dan belajar mengelola organisasi secara langsung.
Acara ditutup dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan serta sesi foto bersama antara pengurus lama, pengurus baru, dan jajaran dewan guru. Momen ini menandai dimulainya masa tugas OSIM periode 2025/2026 yang diharapkan mampu membawa suasana organisasi kesiswaan lebih produktif dan inspiratif di MTsN 21 Jakarta.