Jakarta (Humas MAN 2 Jkt) – Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, Adib, melakukan Monitoring dan Evaluasi terhadap pelaksanaan Ujian Madrasah di MAN 2 Jakarta, Selasa, 18 Maret 2025. Ujian madrasah tahun ini diikuti oleh 303 siswa kelas XII yang menempati 16 ruang ujian.
Ujian yang diselenggarakan sebagai salah satu syarat kelulusan ini dilaksanakan selama tujuh hari sejak tanggal 10 hingga 18 Maret 2025. Adapun materi yang diujikan meliputi bidang Science, Sosial, Kebahasaan, dan Keagamaan. Kepala MAN 2 Jakarta menjelaskan bahwa soal UM disusun oleh guru mata pelajaran yang bersangkutan setelah melalui uji telaah oleh Tim Penelaah Soal.
“Telaah soal dilakukan dengan berpedoman pada kurikulum Merdeka, kesesuaian tahap berpikir, aturan penulisan, hingga konten soal yang bebas dari SARA,” jelas Aceng.
Setelah meninjau ruang panitia, Abid berkesempatan mengunjungi salah satu ruang ujian dan berinteraksi dengan peserta ujian.
“Kerjakan soal dengan teliti, berusaha yang terbaik, dan jangan lupa berdoa memohon pada Allah agar semua yang kalian inginkan dikabulkan!” nasihat Adib yang ditanggapi dengan antusis oleh seluruh peserta ujian.
Secara umum, pelaksanaan Ujian Madrasah di MAN 2 Jakarta berjalan lancar dengan menggunakan aplikasi e learning. Semoga hasil yang diperoleh seluruh siswa memuaskan dan diterima di Perguruan Tinggi Negeri serta Kedinasan sesuai yang mereka harapkan. (Yuyum D)