Berita

Membentuk Karakter Kebangsaan, Kanwil Kemenag DKI Bersinergi dengan Kwarda Gerakan Pramuka DKI Jakarta

Rabu, 7 Maret 2018
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

 

Jakarta (Inmas) – Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta melakukan penandatanganan kerjasama dengan Kwarda Gerakan Pramuka DKI Jakarta dalam rangka peningkatan mutu pendidikan kepramukaan madrasah dan pondok pesantren.

 

“Kegiatan kepramukaan ini diharapkan dapat bersinergi dari unsur madrasah dan pondok pesantren”, ujar Kakanwil Saiful Mujab di Aula Jayakarta. Rabu (07/03).

 

“Karena kita menuju madrasah yang hebat, madrasah bermartabat”, lanjutnya.

 

Gerakan pramuka merupakan organisasi yang tertua di dunia yang dapat memberikan inspirasi dalam pembentukan karakter dan manusia yang sempurna. “Misi gerakan pramuka dapat mengawal kegiatan pada bidang pendidikan dan pondok pesantren”, ujar Saiful Mujab.

 

Saiful Mujab menyampaikan gerakan pramuka di madrasah dan pondok pesantren telah berkibar lama. “Dengan penandatanganan kerjasama ini, kedepannya pramuka DKI semakin jaya dan bermartabat”, tegas Kakanwil.

 

“Dengan keaktifan kegiatan kepramukaan dapat membentuk karakter kebangsaan Indonesia”, ujarnya.

 

Dalam kesempatan ini, Sylviana Murni akan bekerjasama dengan Kanwil Kemenag DKI Jakarta dalam melaksanakan kegiatan pada Kwarda DKI. “ Kita harus beriringan bersama baik di Kementerian dan Lembaga di Jakarta”, ujar Ketua Kwarda Tingkat DKI.

 

“Kita harus bangun pramuka dan membentuk karakter bangsa”, tambahnya.

 

Kwarda DKI Jakarta harus beriringan dengan Kementerian Agama dalam memajukan DKI Jakarta.”Pramuka merupakan pendidikan ekstrakurikuler wajib di madrasah, sekolah umum maupun internasional”, jelasnya.

 

Turut dihadiri Sylviana murni selaku Kepala Kwarda Pramuka Tingkat DKI, Asep Supriatna (Sekretaris Kwarda), Thohari (Waka Bidang Binawas), Triadi Suparta (Waka Bid Organisasi dan Hukum), Para pejabat eselon III Kanwil Kemenag DKI, Seluruh Kepala Madrasah MIN, MTsN, MAN dan perwakilan pondok pesantren. /baz/fh.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor