Jakarta (Humas Kankemenag Kota Jakarta Barat) — Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah Negeri (KKMTsN) Kota Jakarta Barat menggelar Rapat Kerja (Raker) bertema Sinergitas Tim dengan subtema Akselerasi Kualitas Wujudkan Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia di MTsN 37 Jakarta, Selasa (20/1/2026).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Barat, Saiful Amri, menyampaikan bahwa tema raker tersebut mencerminkan visi besar KKMTsN dalam meningkatkan kualitas pengelolaan dan layanan pendidikan madrasah, “Tema yang diangkat menunjukkan bahwa KKMTsN memiliki visi besar dalam mendorong kemajuan madrasah. Saya mengapresiasi kepala madrasah yang mampu berpikir visioner,” ujar Saiful Amri.
Ia menegaskan bahwa sinergi antara Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha, dan Bendahara menjadi faktor utama dalam mendorong kemajuan lembaga pendidikan. Menurutnya, pengelolaan institusi tidak dapat berjalan optimal jika hanya mengandalkan satu unsur kepemimpinan.
Saiful Amri menjelaskan bahwa komunikasi dan kerja sama yang berjalan selaras akan membuka potensi madrasah dan melahirkan berbagai inovasi yang berdampak pada peningkatan mutu layanan pendidikan, “Ketika sinergi terbangun dengan baik, maka kekuatan bersama akan muncul dan mendorong lahirnya inovasi,” katanya.
Lebih lanjut, Saiful Amri menyampaikan bahwa tagline madrasah mencerminkan arah visi dan misi dalam mencapai standar pendidikan unggul yang diakui secara global. Ia menambahkan, wilayah Jakarta Barat diharapkan dapat menjadi barometer pendidikan yang mampu memperkuat nilai-nilai keberagamaan di tengah masyarakat yang majemuk.
Dalam arahannya, Saiful Amri juga menekankan pentingnya peran guru dalam merespons perkembangan zaman. Ia menyampaikan bahwa peserta didik madrasah saat ini didominasi generasi alpha yang tumbuh di era teknologi, sehingga menuntut pendidik untuk beradaptasi dengan cepat.
Menutup arahannya, Saiful Amri mengingatkan bahwa guru tidak hanya berperan sebagai pengajar, tetapi juga sebagai fasilitator pembelajaran. Menurutnya, guru profesional perlu bersikap adaptif, komunikatif, dan melek teknologi, “Saya berharap momentum raker ini dimanfaatkan untuk memperkuat mutu pendidikan keagamaan di madrasah,” pungkasnya.
Melalui Rapat Kerja KKMTsN ini, Kementerian Agama Kota Jakarta Barat terus mendorong penguatan tata kelola dan kualitas pendidikan madrasah sebagai bagian dari kontribusi nyata bagi peningkatan layanan pendidikan kepada masyarakat.