Berita

Ketiga Kali, Tim One Day One Juz MAN 9 Adakan Tasyakuran

blog

Guru MAN 9 Jakarta Adakan Tasyakuran

Jakarta (Humas MAN 9 Jakarta) --- Ketiga kalinya, Tim ODOJ (One Day One Juz) MAN 9 Jakarta mengadakan tasyakuran, dalam rangka telah bergulirnya komunitas selama 8 bulan. Tidak hanya anggota komunitas, tetapi tasyakuran ini mengajak seluruh GTK agar merasakan keberkahan dari Al Quran.

Menurut Arif Rahmat selaku kordinator ODOJ MAN 9, bentuk tasyakuran ini dilaksanakan dengan makan bersama yang beralaskan daun pisang atau dikenal ngeliwet.

“Semoga keberkahan ini semakin berlimpah untuk keluarga besar MAN 9 Jakarta yang telah menjaga Kalam Allah,” ujarnya.

“Dan sesibuk apapun, kami berupaya untuk tetap membaca Al Quran setiap hari,” tambahnya. Kamis (31/03).

Sedangkan Wakahumas MAN 9 Jakarta menuturkan bahwa tasyakuran kali ini berbeda dengan sebelumnya, karena menjelang memasuki Bulan Ramadhan.

“Nikmat dan sangat membahagiakan kebersamaan ini,” terang Tinia.

“Bu Yessy (Kamad MAN 9) sangat antusias saat ditawari menjadi anggota, bahkan menjadi penyemangat. Sering kali bacaannya lebih dari 1 juz sehari”, lanjut Tinia mengungkapkan semangat Kamad dalam berinteraksi dengan Al-Qur’an.

Tim ODOJ MAN 9 Jakarta beranggotakan 16 orang, sehingga belum bisa bergabung dengan Komunitas ODOJ resmi. Menurut Arif, anggota ODOJ MAN 9 kurang dari 30 orang, maka Juz yang dibaca berlaku beberapa hari.

“Sebelum Ramadhan kami telah menyelesaikan list ke-60. Di bulan Ramadhan kegiatan ODOJ dihentikan sementara, karena masing-masing fokus dengan tilawah dan targetnya,” ungkap Arif. /TLSA

Terkait