Jakarta (Inmas) – Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab memberikan sambutan pada Acara Pelepasan Siswa/i kelas XII MAN 17 Jakarta Barat di Diamond Ballroom, Senin (29/4).
Kedatangan Kepala Kanwil disambut Kepala MAN 17 Ahmad Saifullah beserta jajarannya disambut persembahan tari saman dari Kelas XI.
Dalam sambutannya dihadapan 187 siswa yang didampingi oleh keluarga, KaKanwil mengucapkan terima kasih kepada para orang tua yang telah mempercayai anaknya untuk di didik di Madrasah dan mengucapkan terima kasih kepada para komite dan para guru yang telah ikut andil dalam mengembangkan Madrasah.
Menurut beliau, perpisahan ini bukanlah sebuah hambatan. Ini adalah awal dari kesuksesan, “Saya yakin kesuksesan itu harus dijemput dan diperjuangkan,” Ujar KaKanwil
Diakhir sambutannya, KaKanwil berpesan, “Banggalah menjadi alumni Madrasah, Karena Madrasah mengajarkan 200% kurikulum, kurikulum pendidikan nasional dan pendidikan agama,” Lanjut KaKanwil
Turut mendampingi Kepala Kanwil, Kepala Kantor Kemenag Jakarta Barat Sofii, Kasi Pendidikan dan Tenaga Kependidikan pada Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Jumanto, Kasi Penmad Kankemenag Jakarta Barat Triisnadian.