Berita

Kepala Kantor: Manasik Haji Membentuk Karakter Keagamaan Sejak Usia Dini.

blog

Peragaan Manasik Haji

Jakarta (Humas Kemenag Jakarta Barat)  -- Sebanyak 2015 siswa siswi Raudatul Athfal se-Kota Jakarta Barat, golombang pertama mengikuti Peragaan Manasik Haji di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, Rabu (24/09/2024).

 

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Barat H. Uang didampingi Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Khaerani membuka sekaligus melepas siswa Raudhatul Athfal untuk mengikuti kegiatan tersebut.

 

Selain mengenalkan rukun islam yang kelima, menurut Kepala Kantor, peragaan manasik haji bertujuan mengenalkan rangkaian ibadah haji, tata cara ibadah haji dan sekaligus membentuk karakter keagamaan sejak usia dini kepada anak-anak.

 

"Anak-anaku, disini kalian akan diajarkan bagaimana memahami urutan dan tata cara pelaksanaan ibadah haji dengan baik" ucap  H. Uang.

 

Sementara Ketua PD. IGRA Kota Jakarta Barat Maspupah, Kegiatan bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai ibadah sejak dini kepada Allah, dengan harapan semua peserta didik untuk mengikuti rangkaian acara sesuai yang sudah ditetapkan oleh panitia.

 

Lebih lanjut Maspupah melaporkan, kegiatan diikuti 4060 siswa Raudhatul Athfal yang terbagi dalam 2 gelombang. Gelombang pertama diikuti 2015 siswa dan gelombang kedua diikuti 2025 siswa.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Majelis Hikmah PD IGRA Jakarta Barat Rohmiyati, Ketua PW IGRA DKI Jakarta Siti Nur Azizah, Ketua PD IGRA  4 Wilayah Kota serta Ketua PC dari 8 Kecamatan. /Joel

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor