Berita

Kepala Kantor Kemenag Kepulauan Seribu Hadiri Penutupan KPMN 2024

Kamis, 21 November 2024
blog

Jakarta (Humas Kepulauan Seribu) -- Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu, Nasruddin beserta Kasi Pendis Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu, Sutama hadiri Kemah Pramuka Madrasah Nasional (KPMN) 2024 yang bertempat di Buperta Wiladatika, Cibubur. Pada Kamis malam, (21/11/2024).


Acara penutupan KPMN 2024 tersebut ditutup oleh Wakil Menteri Agama RI, Romo Muhammad Syafi’i dengan penuh semarak dan antusias dari para peserta yang hadir.


Mengawali acara, dalam laporannya selaku penyelenggara acara, Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI, Abu Rokhmad, disampaikan bahwa KPMN 2024 bertujuan untuk membina karakter generasi muda melalui kegiatan kepanduan yang seru dan bermanfaat.


“Seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan antusias dan penuh kebahagiaan. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi, terutama kepada panitia dari Kemenag dan Kwarnas atas kolaborasi yang luar biasa,” ujar Abu Rokhmad.


Abu Rokhmad menambahkan "Kegiatan KPMN 2024 yang diikuti oleh lebih dari 2.152 peserta dari seluruh penjuru Indonesia ini menampilkan berbagai kompetisi prestasi, seperti lomba kaligrafi, tilawah, dan olahraga air, sehingga dapat menambah pengalaman dan keterampilan bagi para peserta," pungkasnya.


Sementara Wakil Menag RI, Romo Muhammad Syafi’i dalam sambutannya menegaskan pentingnya pembentukan karakter generasi muda yang mandiri, kuat, dan berlandaskan Pancasila.


"KPMN 2024 telah membekali peserta dengan bekal ilmu, keterampilan, dan semangat kebangsaan yang tinggi untuk menghadapi tantangan global," tutur Wamenag.


"KPMN ini adalah sarana untuk mencetak generasi unggul yang siap menjadi tuan rumah di negeri sendiri,” ditambahkan Wamenag.


Lebih lanjut, Wamenag menekankan pentingnya kebersamaan, persatuan, dan toleransi dalam membangun Indonesia yang lebih sejahtera.


"Mari kita buang penyakit-penyakit mentalitas yang menghambat kemajuan, seperti kurang mandiri, kurang teliti, dan kurang disiplin," ungkapnya.


"Dengan mengasah keterampilan dan semangat positif, kita bisa mewujudkan generasi emas 2045 yang siap berkontribusi untuk masa depan bangsa,” tambahnya.


Sementara itu, menurut Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu, Nasruddin bahwa  dengan selesainya KPMN 2024 ini diharapkan para peserta bisa semakin siap dalam menghadapi segala tantangan kehidupan di masa depan.


"Penutupan KPMN 2024 menandai sebuah langkah penting dalam membentuk generasi muda Indonesia yang lebih baik, mandiri, dan siap menghadapi tantangan masa depan," ujar Nasruddin.


Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Menag RI beserta jajaran, Dirjend Pendis Kemenag RI beserta jajaran, Kepala Kanwil Kemenag DKI Jakarta beserta jajaran, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu beserta jajaran, Para Kepala Madrasah Negeri serta para undangan lain yang hadir.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor