Berita
HUT RI Ke 78

Kabag TU : Ikuti Rangkaian Pertandingan Dengan Sportif

Selasa, 15 Agustus 2023
blog

Mewakili Kepala Kanwil, Kabag TU membuka rangkaian perlombaan peringatan HUT RI Ke 78 di lingkungan Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta.

Jakarta (Humas) --- Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta mengingatkan agar seluruh peserta mengikuti pertandingan dengan sportif dan diikuti dengan baik. Hal ini disampaikan Sugito pada rangkaian peringatan HUT RI Ke 78 di lingkungan Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta.

“Mudah – mudahan rangkaian peringatan HUT RI Ke 78 dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Rangkaian Perlombaan di Kanwil Menurut Sugito, dalam rangka meramaikan dengan berbagai perlombaan meskipun dilaksanakan dengan sederhana. “Jangan dilihat dari hadiahnya tetapi bertandinglah dengan sportif,” jelas Sugito, Selasa (15/08).

Menurutnya, perlombaan catur merupakan permainan yang tidak menggerakkan fisik tetapi otak kita untuk berkolaborasi dan bersinergi. Tetapi outputnya dapat menjalankan pekerjaan dengan baik.

“Tentunya permainan catur ini terkait fokus dan adu pikiran,” ungkapnya.

Sekedar informasi jenis perlombaan yang akan dilaksanakan di lingkungan Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, yaitu ; Catur, Pakai Sarung, Estafet Bola, Bawa Air dan injak kardus. Sedangkan kegiatan lainnya adalah upacara peringatan HUT RI Ke 78 dan Tasyakuran.

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor