Berita

H. Rasyid: FKMTs.S Jakarta Utara Adalah Wadah Positif Untuk Saling Bertukar Informasi Bagi Kepala Madrasah Swasta

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas Jakut) --- Kepala Kantor Kemenag Kota Jakarta Utara A. Rasyid H. Usman hadir memberikan arahan dan pembekalan kepada seluruh Kepala Madrasah Tsanawiyah Swasta yang digelar oleh Forum Kepala Madrasah Tsanawiyah Swasta Se-Jakarta Utara (FKMTs.S-JU) di MTs Al-Khairiyah Kp. Bahari Tg. Priok Jakarta Utara. (03/12)

Dalam arahannya Kepala Kantor mengatakan, KKM ataupun FKMTs yang telah dibentuk bersama ini mampu menjembatani kebutuhan sekaligus harapan Madrasah Swasta di Kota Jakarta Utara. Selain itu, kehadiran FKMTs yang diketuai H. Syahrial Nahri ini diharapnya bisa menjadi sebuah wadah positif untuk bertukar informasi yang berguna bagi seluruh Kepala Madrasah Swasta.

“Untuk mewujudkan harapan ini dibutuhkan kerjasama yang baik antara pengurus yang akan kita kukuhkan hari ini dengan seluruh anggota lainnya,” kata Rasyid

Rasyid juga mengingatkan, agar roda organisasi FKMTs ini berjalan dengan baik dibutuhkan perencanaan yang matang yang tertuang ke dalam AD-ART yang disepakati dan patuhi bersama.

“Harus ada aturan serta perencanaan yang matang agar organisasi berjalan baik. Bahkan, aturan-aturan baik ini pun bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” tandasnya.

Sementara itu menurut Syahrial Nahri, Silaturahim dan Pengukuhan beberapa pengurus FKMTs se-Jakarta Utara ini bertujuan agar kerjasama Madrasah Swasta dengan instansi terkait dalam hal tugas dan tanggungjawab managerial Madrasah dapat terjalin lebih baik dan harmonis. Dia juga berharap, keempat pengurus yang baru saja dikukuhkan dapat bekerja dengan ikhlas demi kemajuan bersama.

“Semoga FKMTs.S Jakarta Utara dapat terus bersinergi dengan KKM khususnya dengan  Kantor Kemenag Kota  Jakarta Utara, Sebab bersama kita bisa,” tutup Syahrial./S/Z/N

 

Terkait