Berita

Dengan Public Speaking Metamorfosis dari Biasa menjadi Luarbiasa

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MAN 14 Jakarta) – Sebanyak 360 peserta didik kelas x Madrasah Aliyah Negeri 14 Jakarta ikuti Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS). Salah satu materi yang disampaikan mengenai Public Speaking. Sabtu (3/8)

Ucu Sulastri dari ABCo Sugesti Motivatindo menyampaikan bahwa Salah satu alasan mengapa perlu mempelajari public speaking karena semua profesi wajib bisa bicara dan pelajarilah seni bicara, maka Anda akan menguasai dunia.

“Gagasan akan tetap menjadi sebuah gagasan kalau tidak pernah disampaikan," ujarnya di perkemahan Cibubur.

Sedangkan Caisar salah seorang peserta LDKS mengungkapkan bahwa Materi public speaking bermanfaat bagi kami agar dapat menyampaikan ide atau pemikiran kepada orang banyak dengan efektif.

Kegiatan yang diikuti oleh 360 orang peserta didik kelas X ini berlangsung selama dua hari tanggal 2 – 3 Agustus 2019. /stw

 

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor