Berita

Berikan Arahan Petugas Haji, Setda : Layani Jemaah Haji Dengan Tulus

Rabu, 1 Juni 2022
blog

Kepala Kanwil Kemenag DKI, Cecep Khairul Anwar Mendampingi Setda Pemprov DKI Saat Memberikan Pengarahan Petugas Haji Daerah Tahun 2022

Jakarta (Humas) --- Sekretaris Daerah Pemprov DKI Jakarta didampingi Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta memberikan pengarahan kepada Petugas Haji Daerah Tahun 2022 di Gedung Balaikota – Jakarta Pusat.

Setda Provinsi DKI Jakarta mengingatkan agar seluruh petugas haji daerah memberikan pelayanan pada jemaah haji Provinsi DKI Jakarta.

“Berikan pelayanan dengan tulus kepada seluruh jemaah haji Provinsi DKI Jakarta,” pesan Marullah Matali dihadapan 18 petugas haji.

Setda juga mengingatkan agar seluruh petugas haji untuk meluruskan niat, bahwa kita adalah petugas haji bukan Jemaah haji, tetapi petugas haji bisa menjadi Jemaah haji dalam bentuk yang lain.

“Tugas kita bukan seperti jemaah haji yang lainnya, tetapi tugas kita adalah memberikan layanan kepada jemaah haji,” jelasnya.

Sesuai arahan Gubernur, Setda mengingatkan agar seluruh petugas untuk terus berkoordinasi dengan para ketua kloter dan tidak ada Jemaah haji yang berasal dari DKI Jakarta terbelengkalai bahkan mengalami sesat di tanah suci.

“Petugas haji daerah harus nempel terus di kloternya tanpa terkecuali dan pastikan Jemaah haji DKI Jakarta tidak ada yang terbelengkalai bahkan tersesat,” pesannya.

Sedangkan Kakanwil menyampaikan, menjadi petugas daerah merupakan anugerah yang luar biasa karena akan melayani tamu Allah.

“Dan petugas haji daerah dapat berkolaborasi dan berkoordinasi dengan petugas kloter untuk menghantarkan jemaah haji menjadi mabrur,” pungkas Cecep Khairul Anwar.

 

 

 

  • Tags:  

Terkait