Jakarta (Humas Kankemenag Kota Jakarta Barat) — Sebanyak 73 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II Optimalisasi dan Paruh Waktu asal Kota Jakarta Barat mengikuti kegiatan Pembinaan sekaligus Penyerahan Surat Keputusan (SK) yang berlangsung di aula Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, Senin (01/12/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari penguatan sumber daya manusia dalam pelayanan publik di lingkungan Kementerian Agama.
Usai pembinaan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Barat, Saiful Amri, menyampaikan selamat kepada 68 PPPK paruh waktu dan 5 PPPK optimalisasi yang resmi bergabung. Ia menegaskan bahwa para ASN baru ini memiliki peran penting dalam memperkuat berbagai program pemerintah. “Saya mengajak seluruh PPPK untuk ikut mengawal dan memperkuat program-program strategis, terutama Asta Cita Presiden Prabowo dan program prioritas Kementerian Agama,” ujarnya.
Kepala Kantor Wilayah Kemenag DKI Jakarta, Adib, dalam pembinaannya menyampaikan bahwa PPPK merupakan bagian integral dari ASN BerAKHLAK. Ia menekankan bahwa pelayanan publik yang berkualitas harus menjadi orientasi utama setiap ASN. “Maka saya minta P3K untuk memberikan pelayanan yang cepat, tepat, dan ramah kepada masyarakat,” imbuhnya.
Adib juga menjelaskan sejumlah prinsip dasar yang wajib dijalankan ASN Kemenag, seperti akuntabilitas, integritas, dan kompetensi. Menurutnya, ASN harus terus belajar, berinovasi, dan menciptakan lingkungan kerja yang harmonis. Ia menegaskan bahwa hubungan kerja yang rukun akan menghasilkan sinergi yang kuat dalam pelaksanaan tugas. Selain itu, nilai loyalitas dan sikap adaptif di era digital menjadi hal penting yang harus dimiliki setiap ASN.
Lebih lanjut, Adib juga menekankan pentingnya kemampuan berkolaborasi antarlembaga dan dengan masyarakat. Kolaborasi tersebut diyakini akan meningkatkan kualitas pelayanan serta memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi Kementerian Agama.
Di akhir pembinaan, Adib mengingatkan bahwa ASN Kemenag harus menjadi motor penggerak pelayanan publik yang semakin baik dari waktu ke waktu. “Hari ini harus lebih baik dari hari kemarin. Ini prinsip yang diajarkan oleh agama,” pungkasnya.
Kegiatan pembinaan dan penyerahan SK PPPK ini diharapkan semakin memperkuat kualitas layanan Kementerian Agama, khususnya di wilayah Jakarta Barat, serta meningkatkan profesionalitas para ASN dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan dan pelayanan masyarakat.