Berita

MTsN 19 Jakarta Kembali Luncurkan Buku Puisi Cinta Karya Siswa Kelas IX

blog

Foto Buku Karya Siswa Kelas IX MTsN 19 Jakarta Selatan berjudul "Kusebut Bismillah dengan Cinta".

Jakarta (Humas MTsN 19 Jakarta Selatan) — Dalam semangat menumbuhkan kreativitas dan budaya literasi di kalangan peserta didik, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 19 Jakarta Selatan kembali meluncurkan buku karya siswa kelas IX bertema puisi cinta pada Senin, (21/04/2025).

 

Buku yang diberi judul "Kusebut Bismillah dengan Cinta" ini merupakan kumpulan puisi hasil karya siswa kelas IX dan disunting langsung oleh para guru pembimbing, Yurnawitri dan Tri Lestari Pudjiastuti. Peluncuran buku ini menjadi salah satu bentuk apresiasi madrasah terhadap proses belajar dan perjalanan siswa yang beberapa bulan lagi akan menuntaskan pendidikan di MTsN 19 Jakarta Selatan.

 

Buku ini memuat beragam puisi dengan tema cinta yang luas: cinta dalam arti rindu, persahabatan, keluarga, kehidupan, hingga alam semesta. Puisinya terbagi ke dalam beberapa bagian, seperti Cinta dan Kerinduan, Persahabatan dan Kebersamaan, Keluarga dan Orang Tercinta, serta tema reflektif lainnya yang menggambarkan kedalaman emosi dan pemikiran remaja.

 

Menariknya, buku ini telah resmi mendapatkan ISBN (International Standard Book Number), sehingga karya-karya para siswa tidak hanya layak edar tetapi juga diakui secara nasional sebagai kontribusi nyata dalam dunia literasi Indonesia.

 

Acara peluncuran berlangsung meriah dan penuh semangat. Diselenggarakan di Masjid Miftahul Falah, lingkungan madrasah, kegiatan ini turut diisi dengan pembacaan kutipan terbaik oleh perwakilan siswa serta penyerahan simbolis buku kepada Kepala MTsN 19 Jakarta Selatan dan para guru.

 

Dalam sambutannya, Kepala MTsN 19 Jakarta Selatan, Vera Kusmayanti, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya terhadap karya para siswa.

 

“Alhamdulillah, Dengan penuh kebanggaan saya mengucapkan selamat kepada seluruh siswa yang telah menuangkan ide, imajinasi, dan semangat mereka ke dalam bentuk tulisan yang inspiratif. Ini adalah bukti bahwa anak-anak kita tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga kreatif dan penuh potensi. Buku-buku ini hasil dari kreativitas siswa, tapi juga cerminan proses belajar yang kolaboratif, bermakna, dan mendalam. Semoga ini menjadi titik awal lahirnya para penulis muda yang kelak akan memberi warna dalam dunia literasi Indonesia,” ungkapnya.

 

MTsN 19 Jakarta Selatan akan terus berkomitmen untuk mengembangkan potensi siswa secara menyeluruh—baik dalam bidang akademik maupun non-akademik. Peluncuran buku ini menjadi bukti konkret dari upaya madrasah dalam mendukung Gerakan Literasi Sekolah, serta membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas, tetapi juga peka terhadap nilai-nilai kehidupan melalui karya sastra. (Humas_IF)

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor