Berita

Tumbuhkan Rasa Cinta Terhadap Tanaman Dan Hewan Melalui Outing Class

Jumat, 10 Februari 2023
blog

Jakarta (MTsN 17 Jakarta) - Pembelajaran di luar kelas merupakan metode pembelajaran yang aktivitas belajarnya berlangsung di luar kelas atau di luar sekolah dengan tujuan melibatkan pengalaman langsung serta menantang semangat petualangan siswa agar lebih akrab terhadap lingkungan dan masyarakat.

Dalam rangka menumbuhkan rasa cinta terhadap tanaman dan hewan dalam diri peserta didik, MTs Negeri 17 Jakarta mengadakan Outing Class di Lembang, Bandung, Jawa Barat, dengan mengusung tema “Loving The Plants and Animal Is a Must” (09/02).

Kegiatan outing class tersebut diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 8 yang didampingi oleh para wakil kepala madrasah, guru, karyawan komite serta korlas MTs Negeri 17 Jakarta dengan mengunjungi dua lokasi yaitu Badan Inseminasi Buatan (BIB) dan Badan Penelitian Tanaman dan Sayuran (BALITSA).

Outing Class ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan kelas 8 secara rutin di setiap tahunnya. Kegiatan ini sebagai bentuk menambah pengetahuan peserta didik terhadap hal-hal yang berkaitan dengan apa yang ingin diteliti.” Ucap Muhammad Hatta selaku Kepala Madrasah.

Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan jiwa peneliti muda dan meningkatkan semangat belajar peserta didik.

“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang sangat besar bagi peserta didik terutama menumbuhkan jiwa peneliti muda serta meningkatkan semangat dalam belajar.” Tambahnya.

Kegiatan outing class ini nantinya peserta didik akan menghasilkan sebuah karya ilmiah sesuai dengan objek penelitian yang dipilih. (s/e)

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor