Jakarta (Humas MAN 5 Jakarta Utara) – MAN 5 Jakarta Utara melaksanakan Asesmen Bakat dan Minat bagi siswa kelas XII. Kegiatan ini berlangsung di ruang kelas XII dan diikuti oleh seluruh siswa kelas XII yang berjumlah 169 orang. Asesmen Bakat Minat (ABM) diselenggarakan oleh Balai Pengujian Pengolahan Pendidikan (BP3), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek). Senin (11/11/2024).
Asesmen ini bertujuan untuk membantu siswa mengenali potensi diri serta memetakan minat mereka di berbagai bidang yang bisa menjadi acuan dalam menentukan jurusan kuliah atau karier di masa depan. Asesmen bakat dan minat ini dirancang untuk memberikan wawasan kepada siswa mengenai kekuatan dan kelemahan mereka. Dengan mengetahui potensi diri, siswa dapat lebih percaya diri dalam memilih jalan yang tepat setelah lulus jenjang SMA/MA.
Asesmen ini dimulai pukul 08.00 WIB dan berlangsung selama 2 jam 30 menit. Asesmen ini terdiri dari dua bagian yaitu asesmen bakat dan asesmen minat. Asesmen bakat terdiri dari 140 butir soal dengan waktu pengerjaan 120 menit, sedangkan asesmen minat terdiri dari 108 butir soal dengan waktu pengerjaan selama 30 menit.
Aditama kelas XII MIPA 2 berkomentar positif tentang pelaksanaan Asesmen Bakat Minat (ABM) ini, "Melalui asesmen bakat minat, saya merasa mendapatkan wawasan baru tentang diri saya sendiri. Saya mengerjakan soal yang berkaitan dengan bidang elektronika. Hal ini memotivasi saya untuk lebih mengeksplorasi dan mengembangkan bidang yang ingin saya tekuni", tutur Adit.
Wakil Bidang Akademik, Dini Hadi Ristanti penanggung jawab kegiatan Asesmen Bakat Minat (ABM) 2024, menyatakan bahwa kegiatan ini sangat penting dalam mempersiapkan siswa menghadapi dunia pendidikan tinggi dan dunia kerja. "Kami berharap asesmen ini bisa menjadi titik awal bagi siswa untuk mengeksplorasi dan mengembangkan potensi mereka," tuturnya. (ER)