Berita

Simbiosis Mutualisme, MAN 6 Jakarta Terima Tenaga Mahasiswa UIA

Senin, 23 September 2024
blog

Madrasah dan Kampus Bersinergi: PKL UIA di MAN 6 Jakarta Berakhir dengan Perpanjangan Perjanjian Kerja Sama

Jakarta (Humas MAN 6) – Kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) mahasiswa Universitas Islam As-Syafi’iyah (UIA) jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) berakhir pada Kamis, (19/09/2024), di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 6 Jakarta. Acara penutupan ini berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh para mahasiswa peserta PKL, dosen pembimbing, serta pimpinan madrasah.

 

Dosen pembimbing UIA Dr. Iffan Kholid, M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas suksesnya kegiatan PKL yang dilaksanakan di MAN 6 Jakarta.

 

"Kami senang mahasiswa bisa melaksanakan PKL dengan baik dan lancar di madrasah ini. Semoga pengalaman ini dapat menjadi bekal berharga sebelum mereka terjun menjadi guru yang sesungguhnya," ungkapnya.

 

Sementara itu Kepala MAN 6 Jakarta, Dra. Retno Dewi Utami menyatakan kesediaan madrasah akan menerima mahasiswa PKL dari UIA selama tidak ada hambatan. Hal ini, menurutnya, sejalan dengan perjanjian kerja sama yang telah terjalin antara UIA dan MAN 6 Jakarta. "Kami berharap pengalaman yang didapatkan mahasiswa di madrasah ini bisa membawa dampak positif bagi masa depan mereka," ujarnya.

 

Pada kesempatan yang sama, dilakukan pula penandatanganan perpanjangan perjanjian kerja sama antara MAN 6 Jakarta dan UIA terkait penempatan mahasiswa PKL. Selain itu, kerja sama ini mencakup penyediaan narasumber untuk program pengabdian masyarakat dan kegiatan lain yang bermanfaat bagi kedua belah pihak.

 

Para mahasiswa UIA yang telah menyelesaikan PKL di MAN 6 Jakarta mengaku mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman berharga selama berada di madrasah. Ahmad salah satu mahasiswa, menyatakan bahwa kegiatan PKL ini memberikan gambaran nyata tentang dunia pendidikan dan tantangan yang akan dihadapi sebagai guru di masa depan.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor