Berita

Semarak Festival Bulan Bahasa dan Sastra di MAN 20 Jakarta

Senin, 29 Oktober 2018
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MAN 20 Jakarta) --- Menyambut datangnya Bulan Bahasa, MAN 20 Jakarta Timur kembali menggelar Festival Bulan Bahasa dan Sastra 2018 yang dilaksanakan selama 3 hari, sejak Rabu – Jumat, tanggal 24 – 26 Oktober 2018 di halaman depan sekolah.

Mengusung tema festival “Dengan SPIRIT, Jadikan Bahasa dan Budaya Indonesia Sebagai Jatidiri Bangsa di Tengah Globalisasi ”. Adapun mata lomba yang pertandingkan antara lain lomba Pidato 3 Bahasa (Arab, Indonesia, Inggris), Dongeng 3 Bahasa (Arab, Indonesia, Inggris) , Musikalisasi Puisi, Video Blog, Fotografi, Menulis Resensi Buku, dan Stand up Comedy.

Hari pertama ( Rabu ) digelar lomba pidato 3 Bahasa (Arab, Indonesia dan Inggris ) dengan 36 peserta. Hari kedua ( Kamis )  berupa lomba Dongeng 3 Bahasa ( Arab, Indonesia dan Inggris ) yang diikuti  36 peserta dan hari ketiga ( Jumat ) digelar lomba Stand Up Comedy dengan jumlah peserta 12 orang.

Ketua Panitia Feriya Hastuti menjelaskan bahwa festival bulan bahasa diselenggarakan guna memeriahkan bulan bahasa dan peringatan Hari Sumpah Pemuda. “Kami berharap melalui festival bulan bahasa ini, siswa MAN 20 Jakarta punya jiwa nasionalisme yang tinggi terhadap bangsa dan bahasa Indonesia sebagai jatidiri bangsa. Melalui festival ini pula, diharapkan muncul kader - kader pemenang lomba yang berprestasi di ajang kompetisi bulan bahasa tingkat MA se-DKI “ ujarnya penuh harap

Hal  senada disampaikan pula oleh Waka Bid Kesiswaan, Endah Ismiyati. Ia mengatakan bahwa Kegiatan ini merupakan wadah kreatifitas pengembangan literasi siswa untuk mengembangkan bakat dan kompetensi mereka  di bidang bahasa dan sastra.

Berikut daftar nama-nama pemenang tiap kategori lomba. Lomba Dongeng Bahasa Indonesia, Nasywa Nur Latifa ( X IPS2 ), Dongeng Bahasa Arab, Idrus Helmi ( XII IPS 2), Dongeng Bahasa Inggris, Annisa Oktaviani ( XII IPS 2), Pidato Bahasa Indonesia, Qanita Lutfiatul, (XII IPS 2), Pidato Bahasa Arab, Ridwah Nurhusnina ( XII  IPS 2), Pidato Bahasa Inggris, Yoan Widya ( XII IPA 2), Musikalisasi Puisi, kelas XII IPS 2, dan Lomba Stand up Comedy, Akbar Nicholas ( X IPS 2 ).

Puncak acara festival bulan bahasa dilaksanakan pada hari Senin, 29 Oktober 2018 bertepatan dengan upacara Sumpah Pemuda, launching Gerakan "Ayo SPIRIT" , Pelantikan Pengurus OSIS 2018/2019 dan pengumuman pemenang tiap kategori lomba. (Firmansyah).

Terkait