Berita

Sekjen : Guru Madrasah Harus Siap Mengawal Perubahan Teknologi Dan Memiliki Akhlak Yang Mulia

Selasa, 17 Desember 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MTsN 32 Jaksel) -- Sejumlah guru Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 32 Jakarta mengikuti seminar nasional dengan bertajuk "Peranan Teknologi Informasi dalam Membangun Peradaban Bangsa Menuju Indonesia Maju". Senin (16/12).

Mewakili Menteri Agama, Sekjen Nurkholis Setiawan mengatakan bahwa tantangan dunia pendidikan sangat luar biasa sehingga menuntut guru untuk siap menyikapi dinamika yang dinamis di bidang teknologi informasi saat ini.

"Guru madrasah harus siap mengawal perubahan teknologi yang berimbas perubahan tingkah laku dan bisa mengarahkan siswa untuk memiliki akhlak yang mulia," tegasnya di asrama haji pondok gede.

Narasumber, Yudhi Latief mengatakan, untuk membangun peradaban bangsa yang maju kita harus merawat keragaman yang kita miliki, baik keyakinan, ras, dan keragaman sosial lainnya.

Sementara itu, Salamah Kurniawati, guru MTsN 32 Jakarta merasakan pentingnya mengikuti seminar ini.

"Kami hadir bersama 7 guru lainnya mengikuti seminar ini dengan antusias dengan harapan bisa mendapatkan pengetahuan baru." Katanya.

"Iya, ini kan bisa bikin kita tambah wawasan dari segi kebijakan pemerintah maupun untuk kompetensi pedagogik guru." Katanya," imbuhnya.

Selain Salamah Kurniawati, kegiatan yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah Persatuan Guru Madrasah Indonesia Provinsi DKI Jakarta juga diikuti oleh Achmad Hidayat, Sopiyulloh, Lia Amalia, Siti Nurajijah, Itoh Masyitoh, Ansahriah dan kepala madrasah, Makiyah.

Sekedar informasi, narasumber dalam kegiatan ini  antara lain, Saiful Mujab (Kepala Kanwil Kemenag Provinsi DKI), Bahrul Hayat (pakar evaluasi pendidikan), Yudhi Latief (Mantan ketua BPIP), dan Zulfikar Alimuddin. /Yyt

Terkait