Jakarta (Humas MAN 22) – Tim Tari Saman MAN 22 Jakarta meraih Juara Harapan Tiga dalam ajang lomba Ratoe Jaroe pada Asyarah Fest 2024 yang diselenggarakan MAN 10 Jakarta.
Kompetisi ini diikuti oleh SMA/MA dari berbagai tim se Jabodetabek menjadikannya salah satu ajang seni tari tradisional yang bergengsi menjadi ajang unjuk kreativitas serta ketangkasan para peserta dalam membawakan seni tari Saman khas Aceh.
Tim Tari Saman MAN 22 tampil memukau dengan gerakan kompak dan energik, menyampaikan pesan kultural yang kuat di tengah persaingan ketat.
Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi madrasah, tetapi juga menjadi motivasi bagi para siswa untuk terus melestarikan budaya Indonesia melalui seni tradisional.
Kepala MAN 22 Jakarta Fakhri Rahimi, menyampaikan apresiasinya kepada para siswa yang telah berjuang keras dalam persiapan dan pelaksanaan lomba.
"Ini adalah hasil kerja keras tim Saman kami, dan saya sangat bangga atas dedikasi mereka," ujarnya.