Berita

Ramaikan Festipal Ramadhan, Kankemenag Jakarta Utara Adakan Buka Puasa Bersama Dan Santunan

blog

Jakarta (Kankemenag Jakarta Utara) --- Dalam rangka menyemarakkan Festival Ramadhan 1446 H/2025 M yang bertajuk "Ramadhan Menenangkan dan Menyenangkan", Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Jakarta Utara menggelar acara Buka Puasa Bersama dan Santunan Yatim & Dhuafa. Acara ini berlangsung di Aula Muzdalifah pada Kamis, 20 Maret 2025.

 

Kegiatan ini diawali dengan pembacaan tahlil, zikir, dan munajat yang diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kankemenag Jakarta Utara sambil menunggu waktu berbuka. Sebagai bentuk kepedulian sosial, Kankemenag menyalurkan santunan kepada 52 anak yatim dan dhuafa di lingkungan lembaga tersebut. Santunan ini diberikan dalam bentuk uang tunai serta bingkisan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi DKI Jakarta sebagai tanda cinta Ramadhan.

 

Mawardi, salah satu perwakilan dari Kankemenag, menyampaikan bahwa Festival Ramadhan ini merupakan program yang digagas oleh Kementerian Agama Pusat dan dilaksanakan di 50 Kementerian Agama Kota/Kabupaten di seluruh Indonesia. Kegiatan utama dalam festival ini meliputi santunan kepada yatim dan dhuafa, pemberian bingkisan kepada fakir miskin, bantuan kepada masjid, serta distribusi air mineral ke beberapa mushola di lingkungan Kankemenag.

 

"Pada Ramadhan tahun ini, Kemenag Pusat mengharapkan berbagai kegiatan sosial dapat terlaksana. Alhamdulillah, kita dapat melaksanakan acara buka puasa bersama serta berbagai kegiatan sosial lainnya," ujar Mawardi.

 

Lebih lanjut, Mawardi menekankan pentingnya semangat berbagi di kalangan ASN agar semakin meningkat kepedulian terhadap masyarakat yang kurang mampu. Dalam Islam, berbagi rezeki di bulan suci Ramadhan merupakan salah satu bentuk ibadah yang dianjurkan.

 

"Dari sisi penerima, diharapkan muncul rasa gembira di hati mereka karena merasa diperhatikan oleh saudaranya yang lain," tambahnya.

 

Mawardi juga menyoroti pentingnya peran Baznas Bazis DKI Jakarta dalam menyalurkan bantuan secara adil dan tepat sasaran. Mengingat Kankemenag Kota Jakarta Utara merupakan salah satu pemberi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) terbesar di DKI Jakarta, ia berharap agar Baznas Bazis lebih memperhatikan distribusi bantuan kepada warga Jakarta Utara yang masih banyak membutuhkan uluran tangan.

 

"Saya meminta kepada koordinator Baznas Jakarta Utara agar dapat memberikan masukan terkait distribusi bantuan yang lebih berpihak kepada warga Jakarta Utara," pungkasnya.

 

Acara ini dipandu oleh M. Najib, Pelaksana Seksi PD Pontren, yang juga memimpin bacaan tahlil, tahmid, sholawat, dan doa. Pembacaan Yasin dipimpin oleh Dany Hidayat, Penyuluh Agama Islam. Sambutan awal disampaikan oleh Kasubbag TU, Mursidih, selaku panitia Buka Puasa Bersama. Acara ini juga dihadiri oleh para Kasi dan Penyelenggara, serta anggota Darma Wanita Persatuan yang turut serta dalam pemberian santunan secara bergantian.

 

Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial semakin menguat, sejalan dengan semangat Ramadhan sebagai bulan penuh berkah dan keberkahan bagi seluruh umat Muslim.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor