Berita

Raih Perguruan Negeri, MAN 20 Jakarta Melaksanakan Training Motivasi

Kamis, 26 Oktober 2017
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

 

 

Jakarta (Humas MAN 20 Jakarta) -- Peserta didik kelas XII IPA dan IPS Madrasah Aliyah 20 Jakarta memenuhi pelataran masjid Al Ittifaq untuk menghadiri Seminar Training Motivasi. Kegiatan ini juga turut dihadiri anggota KKM MAN 20, yaitu MA Al Kenaniyah dan MA Al Wathoniyah Pusat. Kamis (19/10).

 

Dalam sesi pertama, H.Matroji selaku Kasi Penmad Kemenag Kota Jakarta Timur beliau mengulas strategi dan tips – tips sukses dalam Ujian Nasional.

 

“Kegiatan pendalaman materi sebagai langkah persiapan mengikuti ujian nasional, meskipun nilai UN tidak menjadi faktor penentu kelulusan, tetapi dapat berpengaruh pada karir dunia kerja dan perguruan tinggi”ujar Matroji.

 

Dan sesi kedua menampilkan Muhammad Amin, ia memaparkan materi tentang optimalisasi diri untuk meraih prestasi dalam ujian nasional dan seleksi masuk PTN.

 

“ Saat ini, semua peserta didik berhak mengenyam dunia perguruan tinggi. Tidak ada kata pesimis, karena pintu menuju kesuksesan raih PTN favorit terbuka lebar, asalkan mempunyai niat dan mimpi ‘ ujarnya. /Firman/fh

 

 

  • Tags:  

Terkait