Kepulauan Seribu (Humas Kemenag DKI) – Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Adib melakukan kunjungan perdananya ke KanKemenag Kab. Kep. Seribu dengan membawa misi khusus dalam meningkatkan kualitas pendidikan madrasah.
Kementerian Agama mempunyai program yang berkualitas di bidang pendidikan, seperti E-Learning Madrasah.
E-Learning merupakan salah satu bentuk aplikasi pembelajaran "One Stop Learning", artinya dalam satu aplikasi tersebut, baik guru dan siswa dapat melakukan berbagai macam kegiatan pembelajaran.
Dengan aplikasi E-Learning, guru dapat mendesign pembelajaran sesuai dengan tuntutan capaian kompetensi siswa, dengan memberikan bentuk variasi pembelajaran yang tersedia pada aplikasi E-Learning.
Menurut Adib, program E-Learning Madrasah ini salah satu program yang sangat tepat diimplementasikan di Kepulauan Seribu, “Kedepannya kita akan fasilitasi penunjang program E-Learning ini agar proses belajar mengajar jarak jauh antar pulau ini dapat berjalan dengan baik,” tutur Adib.
“E-Learning ini sangat menunjang proses pembelajaran yang lebih terstruktur. menarik, dan interaktif. Sehingga diharapkan bisa mendorong madrasan berinovasi di bidang teknologi informasi,” harapnya.
Adib yakin program ini dapat dijalannya dengan baik dengan kerja sama seluruh pihak terkait.