Berita

Penyusunan Soal Ujian Sekolah, Kakanwil : Bagian Yang Tidak Terpisahkan Dari Tugas Pendidik

Rabu, 5 Februari 2020
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Bogor (Inmas) --- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab menyampaikan bahwa, penyusunan soal merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari tugas pendidik. Sehingga fungsi, peran dan tugasnya masing-masing dengan tetap menjaga dan meningkatkan sikap professional.

Hal ini disampaikan saat membuka kegiatan pembinaan guru agama Kristen mengenai penyusunan soal ujian sekolah tahun anggaran 2020.

KaKanwil juga mengingatkan bahwa tenaga pendidik di era saat ini memiliki tantangan yang luar biasa, salah satunya adalah tantangan yang terkait dengan informasi, “Saat ini anak didik lebih mudah mendapatkan sumber informasi. Guru tidak lagi menjadi satu - satunya sumber informasi,” imbuhnya.

Mengenai tenaga pendidik harus mampu mengupdate diri menghadapi perkembangan teknologi informasi di era saat ini. Menurut KaKanwil, ada dua masalah yang harus dihadapi tenaga pendidik saat ini, yaitu gagal paham keagamaan dan gagal paham kebangsaan.

“Tenaga Pendidik harus mampu memberikan pemahaman yang benar kepada peserta didik. Jangan sampai peserta didik menjadi gagal paham keagamaan dan gagal paham kebangsaan,” tegasnya.

Sebelumnya, Lisa Mulyati dalam laporannya menjelaskan bahwa soal yang telah disusun melalui kegiatan ini diserahkan ke Dinas Pendidikan sampai ke Kasatlak Dinas Pendidikan Tingkat Kecamatan lalu didistribusikan ke sekolah umum dan negeri di DKI Jakarta yang memiliki siswa beragama kristen.

"Penyusunan soal ini berpedoman pada Kurikulum KTSP 2006 dan Kurikulum 2013," ujar Lisa dihadapan 42 peserta yang terdiri dari Para Penyelenggara Kristen Kota/Kab, Pengawas dan Guru Pendidikan Agama Kristen Tingkat Dasar dan Menengah se-Provinsi DKI Jakarta.

 

 

 

 

 

Terkait