Berita

Penyuluh Agama Islam Kemenag Kepulauan Seribu Gelar Bimbingan Literasi Al-Qur’an di MTsN 26

Selasa, 21 Oktober 2025
blog

Pulau Pramuka, Jakarta (Humas Kepulauan Seribu) -- Para Penyuluh Agama Islam ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Seribu yang bertugas di wilayah kerja KUA Kecamatan Kepulauan Seribu Utara melaksanakan kegiatan bimbingan dan penyuluhan agama Islam dengan materi “Mapping Pemetaan Bacaan Al-Qur’an”, bertempat di MTsN 26 Kepulauan Seribu Kampus B Pulau Pramuka, pada Selasa (21/10/2025).


Kegiatan ini diikuti oleh para siswa-siswi MTsN 26 dengan antusias. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memetakan kemampuan bacaan Al-Qur’an peserta didik, sekaligus memberikan pembinaan dan motivasi agar mereka semakin mencintai dan membiasakan diri membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar.


Para penyuluh agama Islam yang hadir terdiri dari Tatang, Juhaeriyah, Istiana Rahma, dan Doni, yang merupakan tim penyuluh aktif di bawah binaan Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu.


Dalam keterangannya, Tatang, salah satu penyuluh, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan literasi Al-Qur’an yang rutin dilakukan oleh para penyuluh di wilayah Kepulauan Seribu. 


“Mapping ini penting untuk mengetahui sejauh mana kemampuan bacaan Al-Qur’an para siswa. Dengan begitu, kita bisa memberikan pembinaan sesuai tingkat kemampuan mereka, agar tidak ada siswa yang tertinggal dalam membaca Al-Qur’an,” ujar Tatang.


Ia menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi sarana memperkuat nilai-nilai keislaman dan akhlak mulia di kalangan generasi muda.


“Kami berharap, kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat belajar Al-Qur’an sejak dini. Karena Al-Qur’an bukan hanya untuk dibaca, tapi juga menjadi pedoman hidup yang harus diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.


Sementara itu, Juhaeriyah, penyuluh lainnya, menuturkan bahwa kegiatan ini juga diharapkan menjadi wadah mempererat sinergi antara penyuluh agama dan lembaga pendidikan keagamaan di wilayah Kepulauan Seribu.


“Kolaborasi antara penyuluh dan madrasah sangat penting. Dengan kebersamaan ini, kita bisa sama-sama membangun generasi Qur’ani yang cerdas, berakhlak, dan berkarakter,” ujarnya.


Pimpinan Lokasi (Pinlok) MTsN 26 Kepulauan Seribu, Kampus B, Ibrahim, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi kepada para penyuluh yang telah berkontribusi dalam peningkatan kualitas pembelajaran Al-Qur’an di madrasah. 


“Kami sangat berterima kasih kepada para penyuluh Kemenag yang selalu hadir memberikan pendampingan dan motivasi kepada peserta didik kami. Ini menjadi bentuk nyata kehadiran Kemenag dalam pembinaan keagamaan di lingkungan sekolah,” ungkapnya.


Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat. Di akhir kegiatan, para penyuluh memberikan umpan balik serta dorongan motivasi kepada siswa untuk terus memperbaiki bacaan dan memperdalam pemahaman terhadap isi Al-Qur’an.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor