Berita

Pelantikan OSIM, DIVMA, dan MPK MAN 22 Jakarta Tahun 2024

blog

Pelantikan OSIM,MPK,DIVMA MAN 22 peride 2024/2025

Jakarta, (Humas MAN 22) -- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 22 Jakarta menggelar acara pelantikan Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM), Divis Asrama (DIVMA), dan Majelis Permusyawaratan Kelas (MPK) periode 2024/2025. Acara diadakan di lapangan MAN 22 Jakarta dan dihadiri oleh Kepala Madrasah, Fakhri Rahimi, beserta jajaran, dan seluruh siswa-siswi MAN 22, pada Rabu (16/10/2024)

Seluruh siswa tampak antusias menyambut pengerus baru mereka yang terpilih melalui proses demokratis pada pemilihan ketua OSIM yang telah berlangsung dalam rangkaian kegiatan P5RA beberapa waktu lalu.

Dalam sambutannya, Fakhri Rahimi menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh siswa yang telah berpartisipasi dalam pemilihan dan kepada pengurus OSIM, DIVMA, dan MPK yang telah terpilih.

"Kalian adalah representasi dari jiwa kepemimpinan di madrasah ini. Jadilah teladan yang baik bagi teman-teman kalian dan buktikan bahwa kalian mampu membawa MAN 22 menjadi lebih baik, unggul, dan berprestasi," ujarnya.

Pelantikan berlangsung dengan penuh khidmat. Para pengurus baru OSIM, DIVMA, dan MPK, dengan semangat dan tekad yang kuat, mengucapkan sumpah janji kepemimpinan yang dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah. Setelah pelantikan, dilakukan serah terima jabatan dari pengurus lama kepada pengurus baru sebagai simbol dimulainya tanggung jawab baru bagi para pemimpin organisasi di MAN 22.

Acara yang dihadiri oleh seluruh dewan guru turut memberikan dukungan moral kepada para siswa. Mereka berharap bahwa kepemimpinan baru ini akan memberikan warna baru bagi kegiatan-kegiatan di MAN 22, baik dalam hal akademik, non-akademik, maupun pembinaan karakter siswa.

Dengan dilantiknya kepengurusan baru ini, Fakhri berharap "OSIM, DIVMA, dan MPK MAN 22 dapat menjalankan amanah mereka dengan baik serta menginspirasi seluruh siswa untuk aktif dalam berbagai kegiatan yang dapat mendukung prestasi dan pengembangan diri di madrasah."

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor