Berita

MTsN 9 Jakarta Pusat Juara Umum ASAD Championship 2018 di GOR Cempaka Putih

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta [inmasJP] – MTsN 9 Jakarta Pusat berhasil menjadi Juara Umum di ajang ASAD Championship 2018 di GOR Cempaka Putih, Minggu (21/10). Kejuaran pencak silat ini diikuti oleh 1.293 pesilat dari tingkat SD, SMP, SMA dan Perguruan Pencak Silat se DKI Jakarta dengan dua kategori, yakni tanding dan seni pencak silat (tunggal).

 

Alhamdulillah, MTsN 9 Juara Umum tingkat SMP,” ucap guru pembina ekstrakurikuler pencak silat dengan bangga. MTsN 9 berhasil meraih 5 medali emas, 3 medali perak dan 6 medali perunggu. Medali emas diraih oleh Aisy Sakhiya (9C), Salwa Tabina (9C), Syahra Juniar (9A), Wahyu Doni Kusuma (8C), dan Shobri Syahputra (8A).

 

Medali perak diraih oleh Btari Najwa Naila (9C), Annisa Zahrani (9C), dan Miftah Jannah Zahra (9A). Sementara medali perunggu diraih oleh Rahma Yulian Utami (9C), Darra Chairunnisa (9C), Afnia Rizki Amalia (9A), M. Sulthon Asykur (8C), Wahyu Rohman (8D), dan Rizki Saputra (8B).    

 

Kejuaran yang bertujuan menjaring atlet-atlet pencak silat usia muda ini berlangsung selama tiga hari, tanggal 19-21 Oktober 2018. Hadir untuk membuka kejuaran adalah Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Dinas Pemuda-Olahraga DKI Jakarta, H. Gufron Matondang mewakili Gubernur DKI Jakarta.

 

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa bangga bahwa perhelatan ini diikuti oleh ribuan peserta dari tingkat SD, SMP hingga SMA. “Kalian adalah calon atlet masa depan. Untuk itu, pembinaan atlet harus berkesinambungan dan berkelanjutan yang dimulai sejak dini usia SD, SMP dan SMA,” ujarnya.

 

Ketua Umum PP Persinas ASAD, Brigjen Purnawirawan TNI H. Agus Susarso didampingi Ketua Umum Pengprov IPSI DKI Jakarta, H. Biem Triani Benyamin memberikan medali dan uang pembinaan kepada para juara.  /j15

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor