Berita

MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif Jakarta Dukung Transformasi Penegerian Madrasah

Kamis, 26 September 2024
blog

Jakarta (Humas MTsN 41) – “Penegerian ini merupakan bukti nyata bahwa kualitas madrasah di DKI Jakarta saat ini menjadi pilihan utama mengemban ilmu dengan ciri khas madrasah,” demikian dikatakan Direktur Jenderal (Dirjen) Pendidikan Islam (Pendis) Abu Rokhmad pada Launcing Pendirian dan Penegerian Madrasah pada Kamis(26/09/2024) di MAN 4 Al-Azhar Asy-Syarif Jakarta.

 

Transformasi ini diumumkan dalam acara yang bersamaan dengan peluncuran logo, jingle, dan tagline KSKK Madrasah: "Madrasah Maju, Bermutu, dan Mendunia."

 

Sehubungan dengan itu MTsN 41 Al-Azhar Asy-Syarif Jakarta mendukung perubahan status Pendirian dan Penegerian Madrasah yang di resmikan. 

 

Kamad MTsN 41 Jakarta Faizah menyatakan kebanggaannya atas perubahan ini. "Transformasi ini merupakan momentum bersejarah yang akan membawa madrasah kita semakin maju, bukan hanya dalam hal fasilitas dan kurikulum, tetapi juga dalam semangat untuk mendunia." 

 

"Saya yakin, madrasah yang di launching akan menjadi model bagi madrasah lain di Indonesia dalam hal integrasi nilai-nilai Islami dan pencapaian akademik global." tambahnya.

 

Faizah juga menyampaikan harapannya bahwa perubahan ini akan semakin mempererat hubungan antara Indonesia dan Al-Azhar Asy-Syarif Mesir, serta membuka peluang lebih luas bagi peserta didik untuk mendapatkan pendidikan berkualitas internasional. "Kami siap mendukung penuh segala upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan madrasah," /RM FW

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor